Sukses

Liga Inggris: Lawan Leicester, MU Wajib Menang

Manajer MU, Jose Mourinho, juga sudah membawa timnya menjalani latihan pra-musim

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) akan bertemu Leicester City di laga Liga Inggris musim ini, akhir pekan nanti. Hadapi laga penting ini, bintang MU Alexis Sanchez menegaskan timnya wajib menang.

Musim ini MU sudah membenahi timnya. Mereka mencoba merekrut pemain-pemain baru.

Beberapa pemain yang sudah datang ke MU adalah gelandang Fred, kemudian bek Diogo Dalot, dan kiper veteran yakni Lee Grant.

Manajer MU, Jose Mourinho, juga sudah membawa timnya menjalani latihan pra-musim. Skuat MU juga sudah menjalani sejumlah pertandingan uji coba.

Akan tetapi rencana Mourinho bisa dibilang cukup berantakan. Pasalnya tak semua pemain MU bisa gabung latihan pra-musim itu.

Ada pemain yang absen karena masih liburan usai bermain di Piala Dunia 2018. Ada juga pemain yang kemudian tak bisa ikut latihan secara penuh karena alasan keluarga.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Penuh Kendala

Sanchez mengakui bahwa persiapan timnya menghadapi kompetisi musim ini penuh kendala. Akan tetapi ia mewajibkan rekan-rekannya untuk meraih kemenangan, termasuk di laga perdana lawan Leicester di matchday 1 EPL akhir pekan ini di Old Trafford.

"Ini selalu pertandingan yang sulit melawan Leicester tetapi setiap pertandingan sulit di Liga Inggris. Kami hanya berharap bahwa kami dapat memberikan penjelasan yang baik tentang diri kami pada hari pertama," serunya seperti dilansir Sky Sports.

3 dari 3 halaman

Harus Menang

"Kami mungkin tidak dapat mengandalkan semua orang yang telah bermain di Piala Dunia, tetapi semua orang yang menjalani sesi pra-musim secara penuh sangat tertarik dan bersemangat untuk bermain dan semoga kami akan berada dalam kondisi yang baik," ujar Sanchez.

"Ini adalah pertandingan yang harus dimenangkan, tetapi dengan Manchester United Anda berkewajiban untuk menang di setiap pertemuan yang Anda hadapi, kami harus membuktikan bahwa kami adalah salah satu klub terbesar yang ada di panggung dunia. Kami memiliki beberapa pemain berkualitas dan mari harap kami benar-benar dapat menunjukkan itu pada hari Jumat," tandasnya.

 

Sumber: bola.net

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • MU Vs Leicester City

  • Bola.net