Sukses

Soal Popularitas, Van Gaal Akui Kalah dari Klopp

Manchester United bakal tandang ke Anfield lawan Liverpool pada Minggu (17/1/2016) nanti.

Liputan6.com, Manchester: Jelang big match Liverpool vs Manchester United (MU) pada Minggu (17/1/2016) di Anfield, manajer MU Louis van Gaal ungkap kekagumannya kepada manajer rival Jurgen Klopp. Van Gaal akui jika dia kalah populer ketimbang Klopp.

Baca Juga

  • Drawing Perempat Final Piala Raja, Ini Lawan Barcelona
  • [KOLOM] Ketika Komentar Erick Thohir 'Pengaruhi' Inter
  • Nyanyian Mengejutkan BS soal Kesaksian Match Fixing di Indonesia

Kenapa? Seperti dilansir Sky Sports, Van Gaal menyebut jika Klopp pandai memuaskan penonton lewat gestur-gesturnya di lapangan. Selain itu, sepak bola menyerang yang ditampilkan Liverpool juga membuat fans puas.

Berbeda dengan Van Gaal yang mendapatkan kritikan keras dari fans gara-gara strateginya yang dinilai monoton.

"Anda bisa lihat gerakan tangannya dan itu penting saat dia jadi manajer," kata Van Gaal yang pernah empat kali jumpa Klopp saat masih menjadi manajer Bayern Muenchen seperti dikutip Sky Sports.

"Dia bisa menjadi manajer Liga Inggris karena dia selalu memainkan sepak bola menyerang dan saya pikir fan bakal sukai ini," tambahnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Laga Krusial

Laga nanti sangat penting baik bagi MU atau Liverpool. Kalah, MU berarti berpotensi disalip posisinya tak hanya ole Liverpool tapi juga Stoke City dan Crystal Palace.

"Saya juga berpikiran sama seperti fans. Anda bisa juga lihat itu di wajah pemain. Musim lalu misalnya, Steven Gerrard diusir wasit saat baru 30 detik di lapangan. Kami harus agresif tapi juga terkontrol," ujar manajer asal Belanda ini.

MU tak diperkuat Bastian Schweinsteiger dan Michael Carrick di laga ini. Namun Van Gaal kemungkinan sudah bisa menempatkan Adnan Januzaj sebagai pemain cadangan. Januzaj baru saja kembali dari peminjaman di Borussia Dortmund.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.