Sukses

Negredo Absen Bela City di Awal Musim

Ia mengalami cedera patah metatarsal dalam laga uji coba lawan Hearts akhir pekan lalu.

Liputan6.com, Manchester - Alvaro Negredo mengalami nasib buruk jelang bergulirnya Liga Premier. Striker Manchester City itu harus absen minimal tiga bulan ke depan karena tulang metatarsalnya patah.

Cedera itu didapat Negredo dalam laga uji coba lawan Hearts akhir pekan lalu. Cedera ini sekaligus membuat Negredo takkan pindah ke klub lain dalam waktu dekat.

"Saya ingin menyampaikan pada Anda kalau beberapa bulan ke depan akan sangat berat," kata Negredo dalam akun Instagram-nya seperti dilansir Mirror.

"Tulang metatarsal saya retak dan akan absen hingga beberapa bulan ke depan. Tapi, saya akan kembali lebih kuat dari sebelumnya," ujar striker asal Spanyol tersebut.

Negredo bergabung bersama The Citizens tahun lalu. Ia sukses mencetak 23 gol dari 48 penampilan serta mengantarkan City menjadi juara Liga Premier dan Piala Liga.

Baca Juga:

"Gaya Bermain MU akan Seperti Barca Era 90-an"

Madrid dan Monaco Capai Kesepakatan Soal James Rodriguez

Yorke Yakin MU Juara Liga Inggris Musim Depan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Alvaro Negredo adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Middlesbrough dipinjam dari Valencia
    Alvaro Negredo adalah pemain sepak bola Profesional asal Spanyol yang sekarang membela Middlesbrough dipinjam dari Valencia

    Alvaro Negredo

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

Video Terkini