Sukses

10 Negara Tempat Investasi Mewah Orang Kaya Dunia (1)

Jika kelas pekerja dan menengah harus tertatih-tatih mengumpulkan pendapatan hanya untuk berinvestasi, tidak demikian bagi para miliarder.

Jika kelas pekerja dan menengah harus tertatih-tatih mengumpulkan pendapatan hanya untuk berinvestasi, tidak demikian bagi mereka yang berkantong tebal.

Para orang kaya selalu menginginkan sesuatu yang mereka bisa bualkan selama jamuan makan malam. Keinginan mereka bukanlah hal yang baru, dan sudah terjadi sejak lama.

Mengutip laman Forbes, Selasa (8/10/2013), tercatat nilai investasi mewah para miliarder meningkat dengan tingkat pertumbuhan tahunan sebesar 14,58 % dari US$ 210 miliar pada 2008 menjadi US$ 362 miliar pada 2012, menurut Laporan Foresight tentang WealthInsight di 2020 yang dirilis baru-baru ini di London.

Miliarder di negara maju menyumbang porsi terbesar dalam investasi mewah ini, tapi jutawan dari negara-negara berkembang mencatat pertumbuhan terkuat dengan compound rate 22,24 % . Investasi barang mewah terus naik dari US$ 43 miliar pada 2008 menjadi US$ 96 miliar pada 2012 .

Kurun 2013-2017, total nilai investasi mewah para miliarder diperkirakan tumbuh secara tahunan sebesar 10,34% menjadi US$ 621 miliar.

Lalu di mana para miliarder tersebut memilih menghabiskan sebagian besar uangnya?. Pada anggur berkualitas kah, atau koleksi lukisan, atau mungkin mobil klasik mewah yang kerap dilelang Sotheby.

Laporan WealthInsight difokuskan pada investasi mewah, bukan barang mewah. Investasi mewah dalam laporan ini mencakup karya seni, anggur, mobil klasik , perhiasan , permata dan jam tangan.

Barang-barang ini dikategorikan investasi mewah, karena mereka dapat dikagumi, dipakai, ditampilkan, dikonsumsi dan nilai mereka terus naik.

Ruang lingkup laporan ini mencakup 21 negara, di mana  9 negara maju termasuk Amerika Serikat , Inggris , Jerman, Perancis, Swiss, Australia , Kanada , Jepang dan Polandia.

Kemudian 12 pasar negara berkembang seperti Brazil, Rusia, India, Cina, Afrika Selatan, Hong Kong, Singapura , Turki, Israel, Meksiko, Argentina dan Indonesia .

Berikut 10 negara-negara yang menjadi incaran sebagai lokasi investasi mewah para miliarder. Negara-negara ini diprediksi meraup kenaikan terbesar dalam tingkat pertumbuhan tahunan kepemilikan investasi mewah dari sekarang sampai 2017, yakni:
1. India

India, dikenal sebagai surga bagi pecinta perhiasan emas diprediksi akan tumbuh lebih dari pasar lainnya. Kurun 2013-2017, CAGR investasi mewah diprediksi akan naik hingga 23%.

Ke-10 negara ini akan mencatat penurunan tingkat pertumbuhan tahunan gabungan, dari mana mereka berada dalam periode 4 tahun sebelumnya.

2. China

Pra miliarder China dikenal sebagai orang yang kerap membual. Membeli botol anggur merah termahal pun bisa mereka lakukan untuk meningkatkan statusnya. Sebab itu, CAGR investasi mewah di negara ini diperkirakan naik 16,13 % sampai 2017.


3. Singapura

Singapura memiliki real estate mewah lengkap dengan helipad yang menghadap pusat kota Singapura. Sebab itu, investasi mewah di kota ini, diprediksi akan memiliki CAGR naik 13,9 % dalam empat tahun ke depan, menurut WealthInsight.

4. Inggris

Deretan parade Rolls Royce, di mana harga per unitnya mencapai US$ 400 ribu menambah deretan investasi mewah di Inggris. Para miliarder berlomba memilikinya hanya untuk menunjukkan kemewahan mereka.

Meskipun nilai investasi mobil klasik tidak sebesar barang seni dan perhiasan, namuan CAGR investasi mewah di negara ini mampu mengalahkan laju pertumbuhan AS, dengan perkiraan mencapai 11,17 % selama empat berikutnya.

5. Jepang

Sebuah lukisan Jepang terkenal yang dibuat Katsushika Hokusai pada 1800-an, mampu dilelang di Balai Lelang Christies senilai US$ 68.500 pada 2009. Wajar jika CAGR investasi mewah di Jepang akan naik sekitar 10,9 % selama empat tahun ke depan. (Berlanjut ke bagian 2) (Nur)




* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.