Giring PSI Unggah Video soal Suara Sumbang, Balas Cuitan Anies?

Giring tidak menjelaskan secara detail terkait unggahannya tersebut. Dia juga tidak menyebutkan nama atau pihak lainnya dalam unggahannya. Sedangkan Oktober merupakan bulan berakhirnya kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.

oleh Ika Defianti diperbarui 18 Jan 2022, 11:35 WIB
Plt Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PSI Giring Ganesha mengunggah sebuah video berdurasi 18 detik terkait suara sumbang di akun media sosial Twitter @Giring_Ganesha. 

Video tersebut merupakan sebuah lagu yang dinyanyikan sendiri. 

"Jangan kau dengarkan suara sumbang. Oktober bakal ada yg tumbang. Cepat-cepatlah kita tutup gerbang. 2024 Insyaallah Indonesia tidak akan masuk jurang," bunyi unggahan tersebut. 

Giring tidak menjelaskan secara detail terkait unggahannya tersebut. Dia juga tidak menyebutkan nama atau pihak lainnya dalam unggahannya.

Sedangkan Oktober merupakan bulan berakhirnya kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria di Ibu Kota. 

 

2 dari 2 halaman

Puji Nidji Tak Ada Suara Sumbang

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyaksikan band Nidji saat kegiatan check sound di Jakarta International Stadium (JIS). (@aniesbaswedan)

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memuji suara vokalis Nidji yang menjadi bagian pengecekan suara atau check sound di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara pada Minggu (16/1/2022).

Hal tersebut disampaikan oleh Anies melalui unggahannya melalui akun Instagram resminya @aniesbaswedan.

"Spektakuler! Melihat penampilan band Nidji saat uji coba sound system JIS semalam, sambil inspeksi 93 persen ketuntasan pembangunan stadion," kata Anies. 

"Musiknya menggelegar, suaranya merdu, tidak ada sumbang-sumbangnya," sambungnya. 

Dalam unggahannya tersebut Anies juga tampak berfoto bersama dengan personel Nidji tersebut. 

Sementara itu, Giring Ganesha pernah menjadi vokalis band Nidji sebelum akhirnya memilih sebagai politikus PSI. Sekarang posisi vokalis tersebut digantikan oleh Muhammad Yusuf Nur Ubay atau Ubay. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya