Kiemas: Renungi Nilai-nilai Pancasila

Ketua MPR Taufik Kiemas mengajak seluruh komponen bangsa merenungkan kembali nilai-nilai Pancasila.

oleh Liputan6 diperbarui 01 Jun 2011, 10:29 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Ketua MPR Taufik Kiemas mengajak seluruh komponen bangsa merenungkan kembali nilai-nilai Pancasila. Mengingat Indonesia sebagai bangsa besar yang menghargai sejarah dan jasa pahlawan yang mempertahankan Pancasila sebagai dasar negara Indonesia. "Sebagai pilar utama kita dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara," tutur Taufik Kiemas dalam pidato pembuka memperingati hari lahir Pancasila di kompleks MPR/DPR Jakarta, Rabu (1/6).

Sebanyak sekitar 900 undangan menghadiri peringatan hari lahir Pancasila di kompleks MPR/DPR yakni sejumlah pejabat negara, pimpinan partai, gubernur, beberapa jajaran Kabinet Indonesia Bersatu jilid II serta mantan wakil presiden. Di antaranya mantan Wakil Presiden Try Sutrisno, mantan Presiden BJ Habibie, mantan Presiden Megawati Soekarnoputri, dan mantan Ketua DPR Akbar Tanjung.(AIS)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya