Sukses

Update Baru WhatsApp, Bakal Tingkatkan Privasi Chat dan Pembaruan Status

WhatsApp akan menghadirkan fitur yang dapat meningkatkan privasi perpesanan dan fitur Mention di WhatsApp Status.

Liputan6.com, Jakarta - WhatsApp akan menggulirkan beberapa pembaruan signifikan baru untuk meningkatkan privasi dan keterlibatan pengguna di status WA.

Bocoran ini pertama kali diterbitkan oleh leaker WABetaInfo, sebagaimana dikutip dari Android Authority, Rabu (3/4/2024).

Pembaruan pertama ialah upaya WhatsApp untuk meningkatkan privasi obrolan dengan menghadirkan fitur obrolan terkunci ke perangkat yang ditautkan.

Fitur ini terlihat pada pembaruan WhatsApp Beta Android versi 2.24.8.4, yang tersedia di Google Play Store.

Sekarang, kemampuan untuk mengunci obrolan dengan kode rahasia terbatas pada perangkat utama, sehingga percakapan yang berpotensi sensitif dapat terekspos pada perangkat yang tertaut.

Dengan pembaruan ini, pengguna akan dapat melindungi chat WhatsApp sensitif di semua perangkat yang terhubung.

Untuk memulai fitur obrolan terkunci pada perangkat yang ditautkan, pengguna perlu membuat kode rahasia dalam pengaturan kunci obrolan di perangkat utama mereka.

Setelah kode ini dikonfigurasi, chat yang terkunci akan tetap tersembunyi dari daftar obrolan standar dan hanya dapat diakses setelah memasukkan kode rahasia pada perangkat yang ditautkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Mention Teman di Status WhatsApp

WhatsApp juga memperkenalkan cara baru untuk berinteraksi dengan pembaruan status. Pengguna dapat menyebutkan kontak tertentu dalam postingan status mereka secara pribadi.

Fitur ini terdapat di WhatsApp Beta untuk iOS 24.7.10.71, dengan fitur ini, WhatsApp mampu meningkatkan interaksi dan mengingatkan kontak tertentu ketika mereka disebutkan dalam status bersama.

Ketika kontak disebutkan/mentioned, pemberitahuan notifikasi akan dikirimkan kepada kontak yang telah disebutkan sebelumnya.

Notifikasi tersebut hanya dikirimkan kepada kontak yang disebutkan dalam WhatsApp Status, sehingga memastikan penyebutan tersebut tetap rahasia.

Hal ini berbeda dengan mention di Instagram Story, yang dapat dilihat oleh orang lain.

Pembaruan ini sedang dalam pengembangan, tetapi fitur WhatsApp tersebut akan tersedia secara luas melalui pembaruan.

3 dari 4 halaman

Tampilan WhatsApp di Android Berubah

Selain pembaruan mengenai privasi dan status, WhatsApp kini mengubah tampilan aplikasi di perangkat Android. 

Mengutip informasi dari GSM Arena, perubahan desain WhatsApp ini dilakukan pada posisi tab yang ditampilkan di aplikasi. Jika sebelumnya tab menu diletakkan di atas, kini posisinya dipindahkan ke bawah.

"Temui alat navigasi baru kamu, lebih dekat dengan ibu jarimu dan nyaman dipandang," tulis WhatsApp melalui akun resmi media sosial aplikasi chatting milik Meta tersebut.

Selain dipindahkan ke bawah, susunan tab menu pada aplikasi WhatsApp di Android juga berubah. Kini, pengguna akan menemukan tab Chats, Updates, Communities, dan Calls.

Sebagai informasi, tab Updates menggantikan tab Status yang ada sebelumnya. Selain itu, WhatsApp juga menambahkan ikon di tiap-tiap tab, berbeda dari sebelumnya yang hanya tersedia di tab Communities.

Perubahan lain juga diberikan pada warna latar di seluruh tab. Apabila sebelumnya memakai warna hijau, kini latar seluruh tab hadir dengan warna putih, sehingga terlihat senada dengan kolom chat.

4 dari 4 halaman

Perubahan Tampilan WhatsApp Sudah Dirasakan Beberapa Pengguna

Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com, perubahan navigasi ini sudah berlangsung sejak beberapa minggu lalu.

Sejumlah pengguna perangkat Android di Indonesia pun sudah merasakan perubahan tampilan ini, tapi WhatsApp memang baru mengumumkannya sekarang.

Seperti diketahui, perubahan tampilan aplikasi WhatsApp ini memang semakin memudahkan pengguna untuk mengakses sejumlah tab menu secara langsung. Bahkan, tab tersebut bisa diakses dengan satu tangan.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.