Sukses

Kronologi Anggota Polisi di Gorontalo Tembak Debt Collector dengan Pistol

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Limba U I, Kota Gorontalo. Oknum polisi berinisial SR itu, melakukan penembakan terhadap korban berinisial SN alias Supri.

Liputan6.com, Gorontalo - Di Tengah terpuruknya citra polri di masyarakat akibat berbagai peristiwa yang terjadi, Kapolri mengeluarkan berbagai kebijakan. Hal itu dilakukan agar kepercayaan publik ke polisi akan kembali pulih.

Namun, masih ada saja anggota polisi yang mencederai hal tersebut. Kali ini, seorang polisi di Gorontalo tega menembak salah seorang karyawan swasta Jumat (28/10/2022).

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Dewi Sartika, Kelurahan Limba U I, Kota Gorontalo. Oknum polisi berinisial SR itu, melakukan penembakan terhadap korban berinisial SN alias Supri.

Peristiwa itu terjadi pukul 13.00 WITA. Kala itu, polisi yang diketahui berpangkat brigadir mendatangai SN di tempat kerjanya.

Kedatangan oknum polisi tersebut dengan tujuan untuk menyelesaikan sengketa kredit. Musababnya, korban SN merupakan seorang debt collector yang memang menagih utang kepada SR.

Selain itu, berdasarkan informasi yang diterima Liputan6.com jika oknum polisi ini memang tengah menunggak angsuran mobilnya selama kurang lebih dua bulan.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Penjelasan Versi Polisi

Saat keduanya tengah bercerita soal keterlambatan mobil angsuran kendaraan itu. Korban kemudian pamit untuk buang air kecil, saat kembali dari buang air kecil, terlihat SR sedang mengelap pistolnya.

Tidak selang beberapa saat, bunyi letusan pun terdengar keras. Sementara korban sudah terluka di bagian paha akibat proyektil peluru tersebut.

Menurut Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Ardi Ranahanto, saat dikonfirmasi, bahwa saat itu pelaku SR mengeluarkan pistol untuk dibersihkan. Bahkan tidak sengaja ditembakan kepada korban.

“Oknum Polisi itu mengeluarkan senjata dan membersihkan. Tidak sengaja tertembak dan mengenai paha kiri,” kata AKBP Ardi Rahananto.

Menurut kapolres, peluru dari senjata milik Brigadir SR itu, menembus paha korban bernama yang akrab disapa Sufriwanto.  Saat ini pria tersebut tengah dirawat di RS Aloei Saboe, Kota Gorontalo.

“Korban tengah dirawat di Aloei Saboe. Proyektil peluru menembus paha hingga belakang,” ungkapnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.