Sukses

Denmark Open: Viral Fajar Alfian/Rian Ardianto dan Marcus Gideon/Kevin Sanjaya Disebut Berasal dari Malaysia

Denmark Open 2022 menyisakan insiden kesalahan penyebutan asal negara.

Liputan6.com, Bandung - Denmark Open 2022 menyisakan insiden memalukan terkait kesalahan penyebutan asal negara. Dua wakil Indonesia di turnamen itu, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, disebut berasal dari Malaysia.

Bertanding di Jyske Bank Arena, Odense, sang pembawa acara dalam partai final menyebut dua ganda Indonesia tersebut berasal dari Malaysia. Insiden ini bermula saat upacara penghormatan pemenang usai final ganda putra Denmark Open.

Tak hanya sekali, kesalahan yang disampaikan pembawa acara bahkan terjadi hingga dua kali. Saat menyebut juara ganda putra, Fajar/Rian disebut pembawa acara berasal dari Malaysia.

Sebelumnya, saat menyebut runner-up, Marcus/Kevin alias The Minions, pembawa acara menyebut pasangan ini berasal dari Malaysia.

Adapun saat pembawa acara membuat kekeliruan itu terlihat wajah Fajar Alfian yang kaget dan bingung karena dia dan Rian serta The Minions disebut berasal dari Malaysia.

Kesalahan tersebut jelas sangat memalukan dan dianggap tidak menghormati Indonesia. Apalagi dua ganda ini bukan pasangan sembarangan dalam dunia perbulutangkisan dunia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Unggulan Kelima

Perlu diketahui, juara ganda putra Denmark Open 2022 adalah unggulan kelima asal Indonesia, Fajar Alfian/Rian Ardianto atau pasangan FajRi usai mengalahkan kompatriotnya, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo atau The Minions.

Lewat pertandingan straight game berdurasi 47 menit, FajRi menang 21-19 dan 28-26. Kemenangan yang memangkas rekor pertemuannya dengan The Minions menjadi 4-6.

Ini merupakan gelar BWF ketiga FajRi sepanjang tahun ini setelah sebelumnya jadi kampiun di Indonesia Masters dan Malaysia Masters 2022.

Sementara bagi The Minions, meski gagal jadi juara namun mereka telah mencapai final pertamanya sejak jadi runner up BWF World Tour Finals 2021.

3 dari 3 halaman

Panitia Denmark Open Minta Maaf

Sementara itu, melalui akun twitter resminya Federasi Bulu Tangkis Denmark menyampaikan permohonan maaf atas kesalahan yang menuai reaksi warganet Indonesia itu.

“Halo semuanya. Kami benar-benar minta maaf atas kesalahan pengumuman,” cuit akun twitter Badminton Denmark. Fajar Alfian/Muhammad Ardianto dan Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo tentunya dari INDONESIA! Kita tahu itu. Itu adalah kesalahan manusia, dan kami harap Anda dapat menerima permintaan maaf kami,” tulis pernyataan tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.