Sukses

Separatis Papua Minta Referendum, Ini Respons Jokowi

Menurut Pramono, pembangunan infrastruktur di Papua sangat diperlukan untuk menciptakan kesejahteraan.

Liputan6.com, Jakarta - Permintaan Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat (TPNPB) untuk menggelar referendum melalui surat terbuka sudah sampai ke telinga Presiden Joko Widodo. Namun, Jokowi enggan menanggapi serius.

"Presiden sudah tahu, tapi kita tidak terlalu ini. Karena kita enggak tahu siapa orangnya dan sekarang ini bisa siapa saja yang menulis," ujar Sekretaris Kabinet Pramono Anung di Istana Negara, Jakarta, Rabu (12/12/2018).

Dalam surat terbuka, TPNPB menegaskan bahwa rakyat Papua tidak membutuhkan infrastruktur. Mereka memastikan akan terus menabuh genderang perang sampai referendum dilakukan.

Menurut Pramono, pembangunan infrastruktur di Papua sangat diperlukan untuk menciptakan kesejahteraan.

"Kalau demikian, katakanlah siapa pun yang mengatakan seperti itu, menyatakan tidak butuh rakyatnya disejahterakan, itu semakin menunjukkan mereka tidak ingin masyarakat Papua semakin sejahtera," ucap Pramono.

Kelompok pemberontak Papua Barat yang membunuh belasan pekerja proyek di Distrik Yigi, Kabupaten Nduga, Papua Barat, 2 Desember lalu menolak permintaan pemerintah Indonesia untuk menyerah. Mereka malah meminta digelar referendum untuk memutuskan masa depan.

Dalam video yang diunggah ke YouTube, juru bicara TPNPB, Sebby Sambom, membacakan surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo. Dalam video itu Sebby menolak seruan pemerintah Indonesia supaya TPNPB menyerah. Dia meminta pemerintah memulai dialog dengan mereka.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Permintaan Referendum

Dalam video itu Sebby terlihat berdiri dengan latar belakang bendera Bintang Kejora, bendera Organisasi Papua Merdeka. Sambom meminta kepada Jokowi untuk menggelar referendum bagi rakyat asli Papua untuk memutuskan apakah mereka tetap ingin bergabung dengan Indonesia.

"TPNPB tidak akan menyerah dalam kondisi apa pun sebelum kemerdekaan negara Papua terwujud dari penjajahan Indonesia," kata Sebby .

"Pertempuran tidak akan berakhir sebelum permintaan TPNPB dipenuhi oleh pemerintah Indonesia," ucap dia.

Selain itu, Sebby juga meminta larangan jurnalis asing meliput di Papua dicabut dan badan pengungsi PBB serta Palang Merah Internasional diizinkan masuk ke Papua untuk menolong warga sipil yang terjebak di tengah konflik.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.