Sukses

Kemendagri Hadiahkan Rumah di Real Estate untuk Zohri Sang Juara Dunia

Mendagri Tjahjo Kumolo mengatakan, rumah tersebut sebagai tanda terima kasih kepada Zohri yang telah mengharumkan nama bangsa di pentas dunia.

Liputan6.com, Jakarta - Prestasi gemilang Lalu Muhammad Zohri di kancah dunia membuat bangsa Indonesia bangga. Ia pun panen hadiah. Banyak pihak yang ingin memberikan hadian kepada Zohri, salah satunya Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan, Kemendagri akan menghadiahkan Zohri sebuah rumah di Bangsal Regency, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, NTB.

Menurut Tjahjo, rumah tersebut sebagai tanda terima kasih kepada Zohri yang telah mengharumkan nama bangsa di pentas dunia. Karena Zohri, rakyat Indonesia bisa menepuk dada. Zohri telah membuat seluruh rakyat Indonesia bangga.

"Ungkapan rasa bangga dan apresiasi kepada Saudara Zohri atas prestasi dunianya yang membawa nama harum Indonesia, keluarga besar staf Kemendagri memberikan apresiasi kepada Saudara Zohri sebuah rumah di Bangsal Regency, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara," kata Tjahjo di Jakarta, Jumat (13/7/2018).

Dia menuturkan, rumah tersebut, tak begitu jauh dari rumah keluarga Zohri yang akan dipugar Presiden Jokowi. Tjahjo berharap, bantuan yang diberikan Kementerian Dalam Negeri bisa memacu Zohri meraih prestasi yang lebih baik lagi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Diberikan Setelah Tiba di Tanah Air

Menurut Tjahjo, keberhasilan Zohri bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk menoreh prestasi serupa.

"Khususnya memacu para atlet Tanah Air dalam menoreh prestasi. Mengenai hadiah itu sendiri, akan diberikan begitu Zohri tiba di Tanah Air. Begitu tiba di Indonesia langsung diserahkan simbolis di Jakarta atau di NTB," jelas dia.

Tjahjo menambahkan, Zohri layak jadi inspirasi. Jadi teladan bagi generasi milenial sekarang ini. Sebab di tengah keterbatasan ekonomi, Zohri bisa menoreh prestasi mengagumkan.

"Keberhasilan Zohri dalam kejuaraan dunia harus jadi pesan yang menginspirasi siapa saja, bahwa keterbatasan yang ada bukan halangan untuk mengukir prestasi atau kesuksesan," pungkas Tjahjo.

Lalu Muhammad Zohri mengharumkan nama Indonesia setelah menjadi juara dunia di Kejuaraan Dunia Atletik lari 100 meter U-20 2018 yang berlangsung di Finlandia, Rabu 12 Juli 2018.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.