Sukses

Sisi Lain Piala Thomas dan Uber Cup 2024, Turnamen Badminton Paling Bergengsi Dunia

Piala Thomas & Uber 2024 adalah edisi ketiga puluh tiga dari Piala Thomas, yang telah dihelat sejak 1949 dan edisi ketiga puluh dari Piala Uber, yang telah dihelat sejak 1957.

Liputan6.com, Jakarta - Gelaran Piala Thomas dan Uber Cup yang merupakan turnamen badminton bergengsi dua tahunan dunia, menjadi satu ajang olahraga yang mendapat fokus perhatian dari masyarakat Indonesia. Pada 2024, kedua turnamen tersebut berlangsung pada 27 April sampai 5 Mei di Chengdu, China.

Para atlet bertanding secara beregu, regu putra (memperebutkan piala Thomas) dan regu putri (memperebutkan piala Uber). Pada 2024, kedua turnamen tersebut akan berlangsung pada 27 April hingga 5 Mei di Chengdu High-tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China.

Pada tahun ini, Terdapat empat lapangan yang digunakan untuk menyelenggarakan pertandingan dengan lapangan 1 dan 2 dilengkapi oleh teknologi Instant Review System (IRS). Menuju final pertandingan pada 5 Mei 2024, simak dulu sisi lain penyelenggataan Thomas dan Uber Cup 2024 yang dirangkum Tim Lifestyle Liputan6.com pada Jumat, (3/5/2024). 

1. China Jadi Tuan Rumah 4 Kali

Piala Thomas dan Uber 2024 adalah edisi ketiga puluh tiga dari Piala Thomas, yang telah dihelat sejak 1949 dan edisi ketiga puluh dari Piala Uber, yang telah dihelat sejak 1957. Hak penyelenggaraan Piala Thomas dan Uber 2024 dianugerahkan BWF pada Tiongkok pada 2018, bersama dengan pengumuman tuan rumah 17 turnamen mayor BWF lainnya.

Mengutip dari Tim Tekno Liputan6.com, 24 April 2024, Tiongkok sudah empat kali menjadi tuan rumah Thomas & Uber Cup, sebelumnya pada 2002, 2012, dan 2016. Tahun 2021, Chengdu diumumkan sebagai kota penyelenggara Piala Thomas dan Uber 2024.

Meskipun ini adalah kali keempat Thomas & Uber Cup diadakan di China, untuk pertama kalinya turnamen tersebut akan diadakan di wilayah bagian Barat China, setelah sebelumnya berlangsung di wilayah bagian Timur China. 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

2. Indonesia Punya 14 Gelar

Sejauh ini, tim Indonesia telah berhasil memperoleh 14 gelar juara Thomas Cup sejak kali pertama diadakan tahun 1948, atau yang terbanyak dibandingkan negara lain. Di samping itu, Indonesia pun telah berhasil memperoleh tiga gelar juara di Uber Cup.

Sebelumnya, pada pada edisi ke-33 Thomas Cup, Indonesia telah melawan Inggris pada pertandingan perdana. Sementara itu, tim putri menghadapi Hong Kong pada laga perdana Uber Cup yang tahun ini merupakan penyelenggaraan ke-30.

3. Daftar Pemain di Thomas & Uber Cup

PP PBSI telah merilis daftar pemain yang akan membela Merah Putih di turnamen ini. Untuk Thomas Cup, Indonesia diperkuat Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Chico Aura Dwi Wardoyo, dan Alwi Farhan di nomor tunggal. Lalu ada Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Muhammad Shohibul Fikri, Bagas Maulana, Leo Rolly Carnando, dan Daniel Marthin di nomor ganda.

Tim Uber Indonesia akan diperkuat Gregoria Mariska Tunjung, Ester Nurumi Tri Wardoyo, Komang Ayu Cahya Dewi, serta Ruzana untuk tunggal putra, serta Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva, Lanny Tria Mayasari, Ribka Sugiarto, Meilysa Trias Puspita, dan Rachel Allessya Rose di nomor ganda.

3 dari 4 halaman

4. Tim Putera Kalahkan India

Pasukan putra bakal dipaksa bertarung dengan sang juara bertahan India sejak babak penyisihan grup. Tim putra akan bersaing dengan India yang jadi juara edisi lalu usai menang atas Anthony Sinisuka Ginting dan kawan-kawan di partai final.

Tim putra Indonesia mengalahkan India 4-1 pada laga penutup Grup C Piala Thomas 2024 di Chengdu, Rabu, 1 Mei 2024. malam WIB. Indonesia memastikan kemenangan setelah unggul 3-1.

Sempat tertinggal menyusul tumbangnya Anthony Sinisuka Ginting, tim Indonesia memastikan hasil positif melalui sumbangsih Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Jonatan Christie, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Tunggal ketiga Chico Aura Dwi Wardoyo kemudian melengkapi kemenangan Indonesia. Hasil tersebut membuat Fajar Alfian dan kawan-kawan keluar sebagai juara dan bakal mendapat status unggulan pada perempat final Thomas Cup 2024.

5. Bakal Berhadapan dengan Korea Selatan

Calon lawan Indonesia di babak 8 besar Piala Thomas 2024 adalah Korea Selatan, Chinese Taipei, dan Malaysia. Identitas lawan baru diketahui melalui undian yang berlangsung setelah seluruh laga selesai.

4 dari 4 halaman

6. Misi Merebut Kembali Piala

Mengutip dari Tim Bola Liputan6.com, 23 Maret 2023, skuad bulu tangkis Indonesia mengemban misi maha besar dalam perhelatan Thomas dan Uber Cup 2024. Pasukan putra Merah Putih akan berupaya memulangkan trofi yang direbut India pada 2022 silam.

Seperti diketahui, Ginting dan kawan-kawan sejatinya sempat mengakhiri paceklik gelar Thomas Cup selama hampir dua dekade lewat kemenangan di edisi 2020 yang dimainkan pada 2021. Namun, gelar Thomas Cup tersebut gagal dipertahankan setahun berselang, usai pasukan bulu tangkis putra Tanah Air dipaksa takluk 0-3 oleh India yang baru perdana menjadi kampiun di ajang tersebut.

Adapun tim putri masih akan berupaya mengakhiri penantian gelar Uber Cup di edisi 2024. Srikandi Merah Putih terakhir tembus ke babak final pada 2008 dan sudah absen mengoleksi trofi sejak 1996 silam.

Berikut adalah pembagian tim Thomas Cup 2024: 

Grup A: China, Korea Selatan, Kanada, Australia

Grup B: Jepang, Chinese Taipei, Jerman, Republik Ceko

Grup C: Indonesia, India, Thailand, Inggris

Grup D: Denmark, Malaysia, Hong Kong, Aljazair

Pembagian Grup Uber Cup 2024: 

Grup A: China, India, Kanada, Singapura

Grup B: Thailand, Chinese Taipei, Malaysia, Australia

Grup C: Jepang, Indonesia, Hong Kong, Uganda

Grup D: Korea Selatan, Denmark, Amerika Serikat, Meksiko

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.