Sukses

5 Artis Komentari Kerumunan Penumpang di Bandara Soetta Saat Pandemi

Sikap seperti tak peduli dengan pandemi di Bandara Soetta, membuat sejumlah selebritas menuliskan komentarnya.

Liputan6.com, Jakarta - Berawal dari beredarnya potret kerumunan penumpang Bandara Soekarno Hatta (Soetta), Kamis, 14 Mei 2020. Mereka tampak berdesakan tanpa melakukan phayical distancing, seolah tak peduli dengan pandemi corona covid-19.

Sikap seperti tak peduli dengan pandemi, ternyata membuat sejumlah selebritas menuliskan komentarnya dalam akun Instagram pribadinya. Salah satunya, Donna Agnesia.

"Ingin rasanya segera berkelana setelah 2 bulan #dirumahaja .. Namun apa daya akal pikiranku mengatakan jgn dulu, bersabar lebih baik untuk kebaikan bersama 🙂💐," tulis Donna.

Donna geregetan melihat begitu banyak orang saat bandara dibuka. Protokol kesehatan tentu sulit diterapkan karena sangat banyak orang yang seakan-akan terlepas dari belenggu pandemi. Entah, lanjut Donna, apa yang ada dlm pikiran mereka.

"Menurut saya setiap manusia bertanggung jawab atas dirinya sendiri, apalagi jika sudah dewasa dia harus bertanggung jawab & menerima konsekuensi atas perbuatannya. Jadi jika ternyata imbas dibukanya bandara kemarin akhirnya curva covid naik kembali ya itu hasil yg hrs diterima. 😔 Walaupun qta tetap berharap semoga tidak 🙏🏼," papar Donna Agnesia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

Melanie Subono

Selain Donna Agnesia, Melanie Subono juga menyoroti kerumunan penumpang di Bandara Soetta. Ia mengatakan tak ada jarak sosial di sana dan itu menyalahi aturan.

"Ada yang protes bilang ini 3 hari lalu ( berarti hehehe mengakui kalau ada disitu TANPA social distancing dah menyalahi aturan tapi mari kita diamkan ... ) ok gw tulis ... Minggu ini , Terminal 1 dan Terminal tiga , pokoknya SEMUA ORANG PUNYA SURAT TUGAS -," tulis Melanie, Kamis, 14 Mei 2020.

3 dari 6 halaman

Aming

Selain Melanie Subono, Aming juga ikut mengomentari kerumunan penumpang yang memakai masker di Bandara Soetta. Ia mengatakan PSBB masih berlaku. "DUH APA LAGI SI 😭INI BNR G SI?! Tapi klo diliat liat tuh org2nya pada pake maskerrr... bisa g si ANTENG2 DI RUMAH AJA?! PSBB msh berlaku kan?!Ohhh bisa pake surat tugas... bikin sendiri atau minta ke siapa si? Gampang bgt kynya😀," kata Aming.

Ia menilai seharusnya diterapkan protokoler yang benar dan harus menjaga jarak di antara penumpang. Ia merasa deg-degan dengan PSBB.

"Asli...ga pernah ga deg2an ama PSBB ini (PERATURAN SELALU BERUBAH BERUBAH)😅... Dari awal mencla mencle dr atasnya, yaa ke bawah juga ikutan. Bukan nyalah2in siapa2 sih tapi ya refleksi diri aja, baik yg di atas atau dibawahnya *sebuahkutipandarisahabat *neluga," imbuh Aming.

4 dari 6 halaman

Anji Manji

Kritikan atas kerumunan penumpang juga datang dari musisi Anji Manji. Sebagai warga Indonesia yang selama ini berusaha menaati peraturan, Anji mengungkapkan kekecewaannya. Sebagai pelaku industri kreatif, ia juga mau kembali aktif, tapi harus dalam kondisi kondusif.

"Kalau mau dilihat, apa bedanya kerumunan Sarinah dan Bandara Soetta pagi ini dengan kerumunan dalam konser? Atau kerumunan pengunjung dalam pameran industri kreatif? Atau penonton TV di studio? Jika protokol kesehatan dilakukan terhadap tim produksi sampai penonton/pengunjung, harusnya bisa berjalan. Asal benar dalam pelaksanaan," tulis Anji.

"Dear Pak @jokowi ,saya tahu Bapak tidak akan membaca ini. Tapi salah satu tim media sosial Bapak pasti akan membacanya. Semoga sampai ke Bapak.Rakyat yang memperjuangkan dan diperjuangkan Bapak, menanti keputusan-keputusan tegas dengan pelaksanaan yang jelas," imbuhnya.

5 dari 6 halaman

Hotman Paris Hutapea

Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea pun tak tinggal diam dengan kerumunan penumpang di Bandara Soetta. Ia bahkan mengunggah potret keramaian di sana.

"Aduh apa ini benar? Aturan mana yg benar? Knp di toll di suruh balik jakarta? Kalau terbang boleh? Jubir: Pak Yuri tolong jelasin mana yg rakyat harus ikutin! Pak Yuri rajin suruh cuci tangan aja nih?? Jelasin donk aturan mana yg berlaku?" tulis Hotman.

6 dari 6 halaman

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini