Sukses

Soal Pemain Baru, Pelatih Inter Enggan Bicara dengan Erick Thohir

Pelatih Inter Milan ini mengaku tak terbiasa membeli pemain baru di pertengahan musim.

Walter Mazzari, pelatih Inter Milan belum memikirkan soal pemain baru untuk transfer musim dingin Januari ini.  Hal ini ditegaskannya  usai Inter Milan menekuk tuan rumah Udinese 3-0, Minggu (3/11/13) malam WIB.

Padahal, Inter sudah kehadiran investor baru yaitu konsorsium pengusaha Indonesia  yang dipimpin Erick Thohir. Ternyata,Mazzarri pun bahkan enggan untuk membicarakan ini dengan Thohir.

"Saya belum bicara dengan pemegang saham mayoritas klub. Dia (Erick Thohir) mengirim saya sebuah surat yang mengaku kagum dengan saya, tapi saya selalu bicara ke Presiden Massimo Moratti atau direktur sport," katanya seperti dikutip Football Italia, Minggu (3/11/13).

"Sepanjang karier saya sebagai pelatih, saya selalu bilang tak ada gunanya membawa pemain baru di pertengahan musim. Kecuali, itu memang pembelian yang besar dan memang tidak ada di tim yang ada sekarang," tambahnya.

Pernyataan ini keluar saat Mazzarri membicarakan torehan positif timnya di Udine Minggu malam. Menurut Mazzarri, timnya sudah mengalami kemajuan yang cukup pesat. "Ini salah satu penampilan terbaik, apalagi lawan tim sekelas Udinese," tuturnya. (Def)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini