Sukses

`Chelsea Blunder Menjual Sturridge`

Sturridge kembali menemukan performa terbaiknya dengan mencetak 21 gol musim lalu di Liga Premier.

Liputan6.com, Miami: Frank Lampard menilai keputusan Chelsea menjual Daniel Sturridge tahun lalu sebagai keputusan yang blunder. Terlebih, bersama Liverpool, Sturridge kembali menemukan performa terbaiknya dengan mencetak 21 gol musim lalu di Liga Premier.

Menariknya, jumlah gol yang dilesakkan Sturridge melebihi jumlah total gol yang dilesakkan milik striker Chelsea. Yakni Fernando Torres, Samuel Eto'o, dan Demba Ba.

"Saya pikir bukan bisnis yang baik bagi Chelsea menjual Sturridge. Sangat buruk malah jika kita melihat akhirnya," kata Lampard seperti dilansir Mirror.

"Namun bagi Sturridge kepindahannya merupakan kemajuan. Dia semakin kuat di sana. Apalagi ia mendapat kepercayaan penuh dari manajer Brendan Rodgers."

Lampard yang kontraknya tak diperpanjang The Blues juga menyadari persaingan untuk merebut satu tempat di Stamford Bridge sangat ketat. "Sturridge sedikit frustrasi  di Chelsea. Ia mungkin berpikir harus bermain lebih banyak, dan ditempatkan di posisi yang bukan favoritnya."

"Jadi, sangat baik untuknya bisa pergi dari Stamford Bridge. Bagi saya, seorang striker Inggris dan mampu mencetak gol sebanyak itu di Liga Premier sungguh prestasi yang luar biasa," kata Lampard memuji.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Daniel Andre Sturridge adalah pesepakbola profesional Inggris yang bermain untuk Premier League Liverpool.
    Daniel Andre Sturridge adalah pesepakbola profesional Inggris yang bermain untuk Premier League Liverpool.

    Daniel Sturridge

  • Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton
    Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton

    Frank Lampard

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool