Sukses

Top 3: Kenali Kelemahan Terbesarmu di Tempat Kerja Sesuai Zodiak

Berikut tiga artikel terpopuler di kanal bisnis yang dirangkum pada Minggu 17 Juni 2018.

Liputan6.com, Jakarta - Siapapun pasti pernah mengalami kendala dalam bekerja. Ada yang bisa mengatasinya dengan baik, namun ada juga yang menyerah pada keadaan. Mungkin di situlah kelemahan seseorang.

Dari kelemahan itu, kamu bisa belajar untuk memperbaikinya. Namun demikian, banyak juga yang tidak mengenali kelemahan mereka, sehingga sulit untuk berkembang di tempat kerja.

Kamu bisa mencari tahu kelemahan terbesar di tempat kerja berdasarkan zodiakmu. Dengan ilmu astrologi bisa membantu kamu mengungkap hal-hal tersebut, supaya kamu bisa mulai mengatasi kelemahan.

Artikel kenali kelemahan terbesarmu di tempat kerja sesuai zodiak menyedot perhatian pembaca di kanal bisnis Liputan6.com menjelang akhir pekan ini.

Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di kanal bisnis? Berikut tiga artikel terpopuler di kanal bisnis yang dirangkum pada Minggu (17/6/2018):

1.Kenali Kelemahan Terbesarmu di Tempat Kerja Sesuai Zodiak

Siapapun pasti pernah mengalami kendala dalam bekerja. Ada yang bisa mengatasinya dengan baik, namun ada juga yang menyerah pada keadaan. Mungkin di situlah kelemahan seseorang.

Dari kelemahan itu, kamu bisa belajar untuk memperbaikinya. Namun demikian, banyak juga yang tidak mengenali kelemahan mereka, sehingga sulit untuk berkembang di tempat kerja.

Kamu bisa mencari tahu kelemahan terbesar di tempat kerja berdasarkan zodiakmu. Dengan ilmu astrologi bisa membantu kamu mengungkap hal-hal tersebut, supaya kamu bisa mulai mengatasi kelemahan.

Berita selengkapnya baca di sini

2. Harga Emas Melemah ke Level Terendah pada 2018

arga emas turun ke level terendah pada 2018. Hal itu didorong indeks dolar Amerika Serikat (AS) yang menguat ke level tertinggi dalam 11 bulan.

"Volatilitas sudah terlambat di pasar emas. Harga emas gagal melonjak akibat risiko politik pada 2018," ujar Adrian Ash, Direktur BullionVault, seperti dikutip dari laman Marketwatch, Sabtu (16/6/2018).

Harga emas untuk pengiriman Agustus turun USD 29,80 atau 2,3 persen ke posisi USD 1.278,50 per ounce. Harga emas turun ke level terendah sejak Desember usai catatkan kenaikan tertinggi dalam satu bulan pada perdagangan Kamis pekan lalu. Secara bulanan, harga emas merosot 1,9 persen. Pergerakan harga emas tersebut turun usai Presiden AS Donald Trump umumkan tarif impor senilai USD 50 miliar.

Berita selengkapnya baca di sini

3.4 Cara Kejar Karier yang Bisa Wanita Pelajari dari Pria

Buat kamu para wanita, pernah enggak merasa bahwa rekan pria di tempat kerja mu kok dengan mudah naik jabatan? Pria memang memiliki kesabaran dan pandai mengerjakan pekerjaan sulit yang mampu membuat bos terkesan.

Meski wanita mempunyai pesona di dalamnya, namun ternyata kaum hawa tertinggal dalam beberapa hal, termasuk pengalaman karier yang bisa mengantarkan kamu mencapai kesuksesan, seperti pria.

Di beberapa perusahaan, kamu bisa menemukan rekan kerja pria yang mendapat tunjangan lebih tinggi, serta penghargaan atas kerja keras mereka. Bahkan jika kamu bekerja keras sama seperti rekan kerja pria, kamu jarang mendapat pujian sepertinya.

Berita selengkapnya baca di sini

 

Saksikan video pilihan di sini:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.