Sukses

Megapolitan Akan Bangun Dua Tower Apartemen di Cinere

Megapolitan Developments memulai persiapan pembangunan apartemen Cinere Terrace Suites di kawasan terintegrasi dan terpadu Centro Cinere.

Liputan6.com, Jakarta - PT Megapolitan Developments Tbk (EMDE) memulai persiapan pembangunan apartemen Cinere Terrace Suites di kawasan terintegrasi dan terpadu Centro Cinere di Cinere, Depok. Perusahaan telah menunjuk PT Adhi Persada Gedung (APG) sebagai kontraktor Cinere Terrace Suites.

Direktur Megapolitan, Ronald Wihardja mengatakan penetapan APG sebagai pelaksana pekerjaan konstruksi Cinere Terrace Suites setelah Megapolitan melakukan penelitian serta melaksanakan proses tender yang dilakukan secara ketat.

“Kami menggandeng PT Adhi Persada Gedung untuk memberikan jaminan proyek yang dibangun di atas lahan seluas 2,2 hektare ini dapat selesai tepat waktu dengan kualitas terbaik,” kata Ronald kepada Liputan6.com, Senin (15/8/2016).

Perusahaan konstruksi itu dinilai memiliki pengalaman dan reputasi yang baik khususnya konstruksi bangunan bertingkat atau high rise building. Diharapkan reputasi APG akan mendukung komitmen Megapolitan untuk mewujudkan Cinere Terrace Suites sebagai hunian vertikal ekslusif yang terintegrasi dengan kebutuhan gaya hidup perkotaan.

Nantinya Cinere Terrace Suites akan terdiri dari dua menara apartemen yaitu The Cloud dan The Sky dengan ketinggian 18 lantai di masing-masing menara. Apartemen ini menawarkan tiga tipe unit apartemen yakni studio, two bedroom, dan suites exclusive dengan total 836 unit. Selain itu, di lantai dasar bangunan Cinere Terrace Suites terdapat area komersial dan kuliner Cinere Terrace Shop&Dine untuk memenuhi kebutuhan para penghuni apartemen.

Megapolitan Developments menargetkan topping off Cinere Terrace Suites dapat dilakukan pada Maret 2017. Menurut Ronald, keseluruhan investasinya untuk pembangunan dua menara apartemen ini diperkirakan mencapai Rp 700 miliar. Pendanaan berasal dari kas internal perusahaan dan dukungan perbankan yaitu Bank BTN.

“Pembangunan apartemen ini merupakan bagian dari pengembangan lanjutan di kawasan Centro Cinere sekaligus mengikuti jejak sukses perusahaan dalam memasarkan apartemen Cinere Bellevue Suites pada 2013,” ungkap dia.

Megapolitan Developments menilai pasar apartemen masih sangat potensial, terutama bagi masyarakat urban yang membutuhkan hunian yang mengutamakan privasi dan lokasi yang sangat strategis di selatan Jakarta. Cinere Terrace Suites memiliki lokasi strategis ditunjang akses jalan tol TB Simatupang, dan ke depan juga akan didukung oleh perencanaan moda transportasi modern seperti stasiun utama mass rapid train (MRT) dan Transjakarta Lebak Bulus, ditambah dengan dua ruas jalan tol yang saat ini sedang dalam proses pembangunan yaitu jalan tol Cinere-Jagorawi dan tol Depok-Antasari. (Rinaldi/Gdn)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini