Erick Thohir Tak Sabar Menanti MotoGP Mandalika Dimulai, Ajak Tebak Pemenangnya

Erick Thohir berharap gelaran MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia bisa berjalan lancar.

oleh Arief Rahman Hakim diperbarui 18 Mar 2022, 11:14 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir saat mendampingi Presiden Jokowi menerima para pembalap MotoGP di Istana Negara. (Sumber: Instagram @erickthohir)

Liputan6.com, Jakarta Gelaran akbar MotoGP 2022 yang menyita perhatian banyak masyarakat dunia ini akhirnya kembali digelar di Indonesia. Mandalika pun digadang jadi tempat terbaik para pembalap dunia beraksi.

Menteri BUMN Erick Thohir tak sabar menanti ajang ini digelar. "Pekan yang dinanti hadir juga," tulisnya di akun Instagram @erickthohir, ditulis Jumat (18/3/2022).

"Akhir pekan ini MotoGP akan dilangsungkan di Mandalika, Lombok Tengah, NTB. Seluruh pembalap telah hadir dan siap menjajal Pertamina Mandalika International Street Circuit," paparnya.

Ia berharap gelaran MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia bisa berjalan lancar. Serta berharap Indonesia bisa memberikan fasilitas terbaik.

"Minggu lalu, saya telah mengecek kesiapan sirkuit. Mari doakan bersama balapan dapat berjalan lancar dan Indonesia memberikan yang terbaik," katanya.

Menutup unggahannya, Erick menggoda followers-nya untuk menebak siapa yang bakal jadi juara balap motor bergengsi ini.

"Kira-kira jagoannya siapa ya yang akan naik podium di Mandalika?," tulisnya.

 

2 dari 2 halaman

Ajari Bahasa Jawa

Erick Thohir ajari Luca Marini, pembalap MotoGP bahasa Jawa di unggahan TikTok terbaru. (Dok Liputan6.com)
Pagelaran ajang balapan bergensi MotoGP di Sirkuit Mandalika pada 18-20 Maret mendatang disambut antuasias berbagai kalangan di Indonesia, tak terkecuali Menteri BUMN Erick Thohir. 
 
Erick Thohir, yang kerap membagikan konten unik di laman media sosialnya, kembali menjadi sorotan dengan unggahan video di mana dia memperkenalkan bahasa Jawa kepada pembalab MotoGP Luca Marini. 
 
Dalam video yang dibuat menjelang parade MotoGP di Jakarta pada Rabu (16/3), Erick Thohir terlihat mengajak Marini untuk membuat video dengan jargon "Dikasih Info Maseh" yang akhir-akhir ini menjadi tren di media sosial. 
 
"Ngono lho mas carane. Good luck for the race, Luca! Enjoy the beauty of Indonesia," tulis Erick Thohir dalam unggahannya di Instagram, dikutip Kamis (17/3/2022). 
 
Marini pun menyambut ajakan Erick Thohir.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya