JK Terima Delegasi Muslim Spanyol Siang Nanti

Pertemuan berlangsung di Kantor Wakil Presiden, Jakarta pukul 11.00 WIB.

oleh Nadya Isnaeni diperbarui 10 Mei 2016, 09:06 WIB
Wapres Jusuf Kalla. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima delegasi komunitas muslim Spanyol siang nanti. Pertemuan berlangsung di Kantor Wakil Presiden, Jakarta pukul 11.00 WIB.

"Menerima delegasi komunitas muslim Spanyol," seperti dikutip dari laman Wapresri.go.id, Selasa (10/5/2016).

Kemudian pada pukul 14.00 WIB, JK bersama Presiden Jokowi dijadwalkan menghadiri sidang kabinet paripurna yang akan membahas mengenai perekonomian nasional. Acara berlangsung di Kantor Presiden, Jakarta.

Ada dua topik yang akan dibahas dalam rapat itu, pertama mengenai p‎enetapan besaran angka asumsi dasar ekonomi makro dan arah kebijakan makro dan arah kebijakan fiskal dalam kerangka ekonomi makro dan pokok-pokok kebijakan fiskal (KEM-PPKF) dan ‎laporan pertumbuhan ekonomi triwulan I tahun 2016. ‎

Lalu pada pukul 15.00 WIB, JK lanjut lagi menghadiri rapat terbatas persiapan kunjungan ke luar negeri, yakni Korea Selatan dan Rusia. Rapat ini masih digelar di Kantor Presiden.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya