Sukses

Fenomena Evan Dimas, Deasy Noviyanti Kritisi Suporter Timnas

Timnas U-19 sedang disayang oleh pecinta sepakbola tanah air. Sosok sang kapten, Evan Dimas Dharmono, menjadi idola baru.

Timnas U-19 sedang disayang oleh pecinta sepakbola tanah air. Sosok sang kapten, Evan Dimas Dharmono, menjadi idola baru. Namun, presenter program sepakbola, Deasy Noviyanti, mengingatkan Evan agar berhati-hati terhadap gelombang pujian yang diterimanya.

Pasalnya, menurut Deasy, meski suporter timnas Indonesia cukup fanatik, tapi juga cukup kejam dalam menghujat.

"Kalau aku sih pengin komentar soal pendukungnya. Penonton bola itu kadang berlebihan memuji, tapi pas kecewa pun berlebihan menghujat. Ini kan awal karir U-19, dan langsung cemerlang. Artinya, situasi seperti ini nggak selalu terjadi. Awal yang bagus bukan berarti akan selalu mulus," kata Deasy saat berbincang dengan Liputan6.com vi BlackBerry Messanger (BBM), Senin (14/10/2013).

Menurut Deasy, Evan justru mendapat tanggung jawab besar untuk menjaga prestasinya di kancah internasional. Tentunya hal itu harus dipertahankan dengan metode pelatihan yang tepat.

"Evan harus total. Lifestyle, nutrisi, disiplin. Karantina pun di tempat yang memang memfasilitasi kegiatan atlit. Terus, kalau menjelang pertandingan besar, nggak usahlah maksa memenuhi undangan/jamuan makan dari si A,B,C. Mending doa bersama sampai malam," tandas Deasy.(Jul/Mer)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini