Sukses

Laporan Box Office: Film Agak Laen Tembus 181.689 Penonton, Kereta Berdarah Rangkul 118 Ribuan

Angin segar berembus ke tangga box office Indonesia awal Februari 2024. Hari pertama, film Agak Laen dan Kereta Berdarah tembus 100 ribuan penonton.

Liputan6.com, Jakarta Angin segar berembus ke tangga box office Indonesia awal Februari 2024. Dua film Indonesia berjaya. Agak Laen karya sutradara Muhadkly Acho merangkul 181.689 penonton pada hari pertama penayangan.

Sementara itu, Kereta Berdarah karya sineas Rizal Mantovani membayangi dengan angka tak kalah seksi, yakni 118 ribuan. Seperti diketahui, ada tiga film Indonesia yang dirilis di bioskop, Kamis (1/2/2024).

Selain Agak Laen dan Kereta Berdarah, ada Eksil karya Lola Amaria yang meraih Piala Citra Film Dokumenter Terbaik. Film yang disebut terakhir tayang dengan jumlah layar terbatas di Tanah Air.

Kabar Agak Laen mencetak box office dikabarkan Ernest Prakasa di akun Instagram terverifikasi, Jumat (2/2/2024). “Apa-apaan ini? Terima kasih banyak, wey!” cuitnya dengan sejumlah emotikon wajah menangis.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Diprediksi Bisa Tembus 4 Jutaan

Ernest Prakasa yang menjabat produser pun kebanjiran ucapan selamat dari para seniman. “Gilak! 4 juta dah!” seru Hanung Bramantyo. “Gila, gila! Congrats Koh,” Deva Mahenra menyahut.

Agak Laen dibintangi Indra Jegel, Bene Dion Rajagukguk, Boris Bokir, dan Oki Rengga. Film ini mengisahkan empat sekawan penjaga rumah hantu di pasar malam, yang mencari cara baru menakut-nakuti pengunjung.

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Kereta Berdarah 118.671 Penonton

Diharapkan, inovasi rumah hantu menyerap lebih banyak pengunjung untuk menyelamatkan mereka dari krisis finansial. Sialnya, cara baru ini memantik masalah baru setelah seorang pengunjung tewas.

Sementara itu, rumah produksi MVP Pictures membenarkan Kereta Berdarah meneror lebih dari 100 ribu penonton pada hari pertama. “Terima kasih kepada 118.671 penonton yang sudah menjadi bagian dari perjalanan teror Kereta Berdarah,” cuitnya, pagi ini.

4 dari 4 halaman

Purnama dan Kereta Berdarah

Kereta Berdarah diperkuat performa bintang lintas generasi dari Hana Malasan, Zara Leola, Putri Ayudya, Fadly Faisal, Kiki Narendra, hingga Yama Carlos. Kisahnya bermula ketika Purnama (Hana Malasan) mengajak adiknya, Kembang (Zara Leola) berlibur ke sebuah resor.

Perjalanan menuju resor terpencil ditempuh dengan kereta api. Mimpi Purnama merayakan kesembuhan dari kanker di resor indah berubah jadi petaka berdarah gara-gara naik kereta tersebut.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini