Sukses

Bocoran Kolaborasi Aksan Sjuman dan Pelukis Raul Renanda dalam Bedah Buku Antologi Musik Indonesia

Aksan Sjuman dan pelukis Raul Renanda akan berkolaborasi mengupas beda buku antologi musik Indonesia dalam rangkaian program Powerful Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta Musisi Aksan Sjuman dan seniman Raul Renanda dijadwalkan akan berkolaborasi dalam program offair mengupas beda buku antologi musik Indonesia. Bedah buku ini bagian dari proyek seni lintas disiplin bertajuk “Powerful Indonesia” yang digelar The Apurva Kempinski Bali.

Antologi musik Indonesia adalah buku berisi sejarah musik Indonesia yang dibagi dalam dua seri dan kini disimpan di Jakarta. Pertama, membicarakan musik klasik Indonesia. Kedua, mengupas musik pop Indonesia modern. Bedah buku akan dihelat di Bali, Maret 2023.

Dalam konferensi pers virtual yang digelar baru-baru ini, Marketing and Communications Director The Apurva Kempinski Bali, Danti Yuliandari, menjelaskan, program ini bermaksud mencari tahu siapa saja musisi yang berdampak besar dalam membangun industri seni Tanah Air.

“Tak hanya itu, Mei nanti kami bahas lebih dalam piano SR1928. Piano ini dibuat khusus Aksan Sjuman, Raul Renanda dan Saniharto Crarftmanship. Hanya ada dua di dunia. Ini grand piano konser yang ditujukan untuk konser-konser internasional,” kata Danti Yuliandari.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Piano dan Konser

“Ini akan kami bahas lebih jauh mengenai makna grand piano concert dan pembuatannya. Ini akan kami tautkan dengan salah satu program antologi musik Indonesia. Selain itu, di bulan Juli, kami akan turut serta di post event dari Ubud Village Jazz Festival by the sea,” urainya.

Danti Yuliandari menyampaikan ini di sela peluncuran kolaborasi The Apurva Kempinski Bali berkolaborasi dengan Nissan LEAF, BCA, dan Danone Indonesia dalam menyediakan kendaraan listrik demi mengurangi emisi karbon dan menciptakan wisata ramah lingkungan.

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

3 dari 4 halaman

Pariwisata Berkelanjutan

Dua unit kendaraan listrik Nissan Leaf telah disiapkan dan bisa dipakai para tamu berkeliling destinasi di Bali. Terobosan ini bagian dari visi besar mendukung pembangunan pariwisata berkelanjutan sekaligus mengurangi tingkat polusi di Tanah Air.

“Untuk memastikan pengalaman para tamu dengan kendaraan listri ini menyenangkan, kami siapkan charging station EV. Selain kendaraan listrik, kami menawarkan paket pernikahan ramah lingkungan,” Danti Yuliandari menambahkan.

 

4 dari 4 halaman

Aspek Powerful Indonesia

Sederet agenda seni lintas disiplin yang disiapkan untuk mewarnai tahun 2023 ini diharapkan membuat para tamu maupun masyarakat makin mengenal keragaman seni budaya Indonesia.

Aspek powerful Indonesia sendiri ditonjolkan lewat program tematik bulanan berbalut kolaborasi seniman lintas disiplin, ragam budaya, pemberdayaan komunitas dan masyarakat, pariwisata berkelanjutan, hingga penyandang disabilitas.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.