Sukses

Inka Christie Suka Lupa Sudah Punya Suami, Menikah karena Dinasehati Usai Kembali dari Tanah Suci

Inka Christie menikahi pria bernama Sandiego Africo

Liputan6.com, Jakarta Artis penyanyi Inka Christie ternyata sudah melepaskan status lajangnya. Inka dinikahi oleh pria bernama Sandiego Africo pada tahun 2019. Pernikahan yang dilakukan Inka Christie memang dilakukan tanpa sepengetahuan media. 

"Kenapa baru menikah, mungkin karena selama ini kebanyakan kegiatan di luar dan merasa nyaman sendiri," kata Inka Christie kepada wartawan di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Inka Christie bahkan terus dibayangi perasaan tidak akan menikah karena usianya sudah kepala empat.

"Waktu itu sering kepikiran telat menikah," ucap lady rocker yang sekarang berusia 47 tahun tersebut.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dinasehati

Keputusan Inka Christie untuk menikah salah satunya adalah karena dirinya dinasehati supaya segera menikah saat berada di Arab Saudi.

"Kata ustaz, nggak ada kata terlambat menikah. Menikah di usia berapapun itu yang terbaik," kata Inka Christie.

Inka Christie bersyukur dinikahi Sandiego Africo, lelaki yang usianya 12 tahun lebih muda darinya. 

"Walaupun dia muda, tapi dia dewasa," ujarnya.

 

3 dari 4 halaman

Lupa

Selama tiga tahun dinikahi Sandiego Africo, Inka Christie mengaku masih sering lupa kalau sudah menjadi istri. 

"Suka lupa masak dan lupa pamit suami kalau keluar rumah," kata Inka Christie.

Lady rocker bernama asli Rinni Chries Hartono itu suka lupa kalau sudah menikah karena terlalu lama hidup melajang.

"Mungkin kelamaan sendiri, jadi sering lupa," ujar Inka Christie.

Sandiego Africo bahkan tidak mempermasalahkan sikap Inka Christie itu.

"Dia muda, tapi pemikirannya dewasa," ujar Inka Christie.

 

4 dari 4 halaman

Menikah

Inka Christie menikah setelah diminta orang tuanya agar segera melepaskan status lajangnya.

"Mama merasa bahagia hanya saat aku ada pendamping hidup dan ingin momong (cucu). Itu menusuk ke hati," kata Inka Christie.

Sebelum 44 tahun, Inka Christie mengaku memang sudah ingin menikah.

"Kebanyakan kegiatan diluar, dan lama-lama senang sendiri," ucapnya. 

Setelah mendengar permintaan ibunya, Inka Christie menjalani ibadah ke Mekkah, Arab Saudi.

"Inka berdoa mau membahagiakan ibu, karena takut kehilangan, hingga ustaz memintaku untuk memberikan yang terbaik buat ibuku," ujar Inka Christie. 

Tak lama kemudian, doa itu terkabul setelah Inka Christie bertemu Sandiego Africo. Sandiego Africo melamar Inka Christie pada Desember 2018. 

"Persiapan pernikahan cuma 2,5 bulan dan kami menikah tahun 2019," pungkas Inka Christie.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.