Sukses

Tak Punya Banyak Waktu, Cek Rute Liburan Sehari di Yogyakarta

Berikut rekomendasi rencana perjalanan wisata atau rute liburan sehari di Yogyakarta

Liputan6.com, Yogyakarta - Yogyakarta menjadi destinasi yang cocok untuk menikmati waktu liburan di tengah kesibukan. Selain nuansanya yang asri, di Yogyakarta juga ada banyak destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi,

Masalahnya, bagaimana jika kamu hanya punya waktu libur satu hari untuk menikmati Yogyakarta? Tenang, kamu tetap bisa menikmati wisata sehari atau one day trip di Yogyakarta.

Berikut rekomendasi rencana perjalanan wisata atau rute liburan sehari di Yogyakarta:

1. Museum Ullen Sentalu

Museum Ullen Sentalu bisa menjadi destinasi pertamamu di one day trip ini. Tempat wisata ini menawarkan wisata edukasi yang menyenangkan dengan menawarkan dua paket tur, yakni Tur Adiluhung Mataram dan Tur Vorstenlanden.

Tur Adiluhung Mataram yaitu menjelajahi budaya adiluhung Mataram melalui koleksi lukisan, foto, syair, dan batik yang dikisahkan secara 'fairytale'. Sementara itu, Tur Vorstenlanden akan mengajak pengunjung menjelajahi sejarah kekuasaan bumi Jawa serta masa emas Kasultanan Yogyakarta dan Kasunanan Surakarta melalui koleksi lukisan masterpiece (karya agung).

Para pengunjung yang datang akan diberikan penjelasan mengenai sejarah dan budaya oleh pemandu wisata yang ada. Museum ini berlokasi di Jalan Boyong Km 25, Sleman, Yogyakarta.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

The Lost World Castle

2. The Lost World Castle

Setelah berwisata edukasi di Museum Ullen Sentalu, selanjutnya kamu bisa berkeliling ke The Lost World Castle. Mengusung konsep "Kota Yang Hilang", destinasi wisata ini berada di Desa Kepuharjo, Cangkringan.

Terdapat berbagai arena permainan dan spot foto, seperti Tembok China, kapal bajak laut, hingga rumah pohon. Destinasi wisata ini mengusung konsep fantasi atau negeri dongeng yang dibuat menjadi nyata.

Selain itu, juga terdapat berbagai wahana permainan seru yang bisa dicoba oleh anak-anak maupun dewasa, di antaranya permainan sembilan dimensi dan gledekan, permainan yang sempat viral di media sosial. Selama perjalanan, kamu juga bisa mengambil video pemandangan indah di kanan dan kiri lintasan yang berupa taman-taman terawat.

3. Candi Prambanan

Destinasi selanjutnya, kamu bisa menuju ke Candi Hindu terbesar di Indonesia, Candi Prambanan. Candi Prambanan tak kalah populer dengan Candi Borobudur.

Mengunjungi destinasi wisata ini, akan memberikanmu pengalaman menonton pertunjukan legendaris Sendratari Ramayana dan dramatari Roro Jonggrang di candi yang sama. Keberadaan candi Prambanan di Indonesia pun bukan hanya warisan karya budaya semata, tetapi menjadi bukti ketahanan Indonesia dalam menghadapi tantangan zaman.

 

3 dari 3 halaman

Obelix Hills

4. Obelix Hills

Penutup yang tepat setelah seharian mengelilingi Yogyakarta adalah pemandangan sunset yang menawan. Obelix Hills adalah salah satu destinasi wisata yang dapat memanjakanmu dengan pemandangan senja yang tak bisa dilupakan.

Sambil menikmani sunset, kamu juga bisa menikmati makan malam di sini. Selain itu, juga terdapat beberapa spot foto yang patut kamu coba.

Berbagai fasilitas umum juga tersedia, seperti toilet, parkir, musala, akses wifi, glamping (menginap di tenda dengan fasilitas mewah), live music, cafe atau restoran, dan fasilitas protokol kesehatan. Obelix Hills berlokasi di Klumprit, Blok 1 & 2, Wukirharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

 

Penulis: Resla Aknaita Chak

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.