Sukses

Kampanye di Kuningan, Sandiaga Uno Titip Keripik Anti Baper ke Dua Politikus Demokrat

Sandiaga Uno mengaku terkejut mendengar merek sebuah keripik singkong. Kenapa?

Liputan6.com, Jakarta - Cawapres Sandiaga Uno mendapat suguhan menarik kala berkampanye di Kuningan, Jawa Barat. Sebuah produk UMKM berjudul keripik singkong "anti baper" membuatnya tergelitik dan berjanji memporomosikan ke seluruh politikus.

Baper merupakan istilah populer kaum muda saat ini yang merupakan singkatan dari "bawa perasaan". Istilah itu biasanya diungkapkan kepada seseorang untuk meminta agar tidak cepat tersinggung. 

"Lucu ini. Namanya keripik anti baper.  Namanya bagus. Saya akan titip promosi keripik anti baper ini di Jakarta, kalau bisa ke seluruh Indonesia,” kata Sandiaga Uno dalam acara ngopi santai di Sanggariang, Minggu (14/10/2018).

Sandiaga pun langsung menitipkan produk home made tersebut kepada dua orang politikus Demokrat,  Anggota DPR-RI  dapil Kuningan, Didi Irwadi Syamsudin dan Imelda Sari, yang kebetulan hari ini kembali ke Jakarta.

"Saya titip kepada Mas Didi dan Imelda agar keripik anti baper dipromosikan di Jakarta," jelas Sandi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Dukung Produk UMKM

Selain keripik anti baper, Sandiaga juga kebanjiran berbagai produk olahan rumahan, seperti Jeniper (Jeruk Nipis Peres) merek Jenisa, keripik kere dan lainnya.

"Produk UMKM harus kita dukung. Ini kekuatan ekonomi Indonesia sesungguhnya,” pungkas Sandi.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.