Sukses

Chery Omoda 5 EV Hadir dengan Tenaga Buas, Tembus 100 Km/Jam dalam 7,6 Detik

Chery telah merilis gambar dan detail baru Omoda 5 EV di Geneva/Qatar Motor Show 2023, sebelum diluncurkan di Eropa dan pasar lain tahun depan

Liputan6.com, Jakarta - Chery telah merilis gambar dan detail baru Omoda 5 EV di Geneva/Qatar Motor Show 2023, sebelum diluncurkan di Eropa dan pasar lain pada 2023. Mobil listrik asal China ini, pertama kali dipresentasikan di Shanghai Auto Show awal 2023.

Disitat dari Carscoops, Minggu (22/10/2023), Chery telah mengkonformasi di Qatar bahwa model ramah lingkungan ini akan hadir dengan standar dengan baterai 61 kWh, yang menggerakan motor listrik di roda depan dengan tenaga 204 tk.

SUV Omoda 5 bertenaga internal combusition engine (ICE), memang tidak terlalu cepat sehingga tidak mengherankan jika varian listriknya juga bukan model performa tinggi. Namun, model listrik ini mencapai kecepatan 100 km/jam dalam waktu 7,6 detik dan diklaim memiliki jangkauan sebesar 450 km.

Selain itu, SUV listrik Chery ini juga mendukung pengisian cepat DC 110 kW, yang memungkinkan mengisi baterai dari 0 sampai 80 persen dalam waktu 30 detik.

Sejumlah perubahan gaya juga dibedakan dari omoda 5 EV dari model reguler, seperti bagian depan dengan garis yang tajam. Kisi-kisi bawah Omoda 5 EV juga unik, dan memiliki bilah vertikal yang sporty, dan juga ubahan lampu depan LED dengan tambahan huruf Omoda besar, dan mengubah bentuk cluster lampu utama.

Beberapa ubahan juga dilakukan di buritan, seperti spoiler belakang, yang sedikit berbeda dan ada tentu saja knalpot sudah tidak ada, dan diganti dengan bumper hitam yang sederhana.

Sebelumnya, juga disebutkan Chery Omoda 5 EV memiliki beberapa fitur seperti electric sunroof yang konektivitas penumpang dengan suasana di luar mobil.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Interior Chery Omoda 5 EV

Di bagian interior, Chery Omoda 5 EV menawarkan pengalaman berkendara modern dan imersif melalui layar lengkung 24,6 inci yang inovatif, pilihan dari 64 ambient light akan menciptakan suasana yang personal, desain tuas di kolom kemudi memberikan pengalaman intuitif dalam mengganti mode berkendara.

Melengkapi semua itu, terdapat juga Intelligence Voice yang mendukung interaksi pengemudi dengan semua fitur Omoda 5 EV dapat berjalan dengan mulus.

3 dari 3 halaman

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini