Sukses

Kawasaki Bocorkan Model Baru yang Meluncur Tahun Depan

Kawasaki siap menghadirkan berbagai model barunya tahun depan.

Liputan6.com, Jakarta - Bertarung di pasar roda dua global, Kawasaki siap menghadirkan berbagai model barunya tahun depan. Bahkan jenama asal Jepang ini, telah membocorkan kendaraan anyar 2021 dalam dua tahap di berbagai media sosialnya.

Belum diketahui secara detail memang model baru yang akan dihadirkan 'Geng Hijau', meskipun pengumuman tahap pertama terkait motor barunya ini akan dilakukan pada 12 Oktober 2020 dan tahap kedua dilakukan 23 November 2020.

Pengumuman ini akan dilakukan secara online, mengingat pandemi Covid-19 yang belum mereda di berbagai negara. Selain itu, pecinta kuda besi juga tidak bisa menyaksikan motor baru meluncur secara langsung, karena berbagai pameran ditunda.

Salah model yang dipercaya bakal hadir tahun depan, adalah Ninja ZX-10R dengan beragam penyegaran serta winglet yang penting.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Versys 650

Selain itu, pembaruan Versys 650 juga sepertinya menjadi pilihan yang tepat, karena motor ini sudah cukup usang. Pasalnya, motor silinder ganda berkapasitas 650cc sendiri sudah mendapatkan berbagai model penyegaran tahun ini.

Penambahan dasbor TFT, konektivitas Bluetooth, dan spruce untuk tahun 2021 akan menjadi pembaruan yang disambut baik untuk Versys 650.

Ada juga kemungkinan bahwa Kawasaki akan merilis model supercharged baru di dunia, meskipun versi all-new sendiri akan menjadi kemungkinan yang kecil.

3 dari 3 halaman

Infografis Hindari Penularan Covid-19, Ayo Jaga Jarak!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.