Sukses

Unik, Beli Mobil Bisa Lewat Vending Machine

Sebuah perusahaan jual beli mobil bekas buat proses pembelian mobil layaknya membeli air minum di vending machine.

Liputan6.com, Nashville - Pernahkan Anda membayangkan membeli sebuah mobil layaknya membeli air minum dari vending machine, tinggal masukkan koin dan mobil pun keluar? Nah, sebuah perusahaan rental mobil benar-benar menciptakan alat ini.

Melansir Paultan, Senin (16/11/2015), pembuat vending machine unik ini adalah perusahaan jual beli mobil bekas bernama Carvana. Vending Machine-nya diletakkan di Nashville, Tennessee, Amerika Serikat (AS).

Alat (atau lebih tepatnya bangunan) unik ini terbuat dari baja dan kaca, sehingga siapapun bisa melihat ke-20 unit mobil yang ada di dalamnya. Tapi, cara membeli mobil tersebut tetap dengan cara konvensional.

Prosesnya seperti ini: konsumen melakukan semua proses pemesanan ke Carvana, termasuk kendaraan apa yang ingin dibeli, penandatanganan kontrak, serta jadwal pengambilan mobil (Senin-Sabtu, pukul 09.00 sampai dengan 19.00).

Setelah itu, Carvana akan memberikan sebuah koin besar pada konsumen. Koin inilah yang nantinya harus dimasukkan ke dalam vending machine. Seluruh proses pembelian (kecuali pengambilan mobil) diklaim bisa selesai sekira 20 menit.

Setelah itu, mesin akan langsung bekerja. Tidak butuh waktu lama sampai mobil yang dipesan muncul di hadapan konsumen. Berikut video lengkapnya:


Carvana sebetulnya masih memberikan opsi agar mobil langsung dikirimkan ke alamat pembeli. Tapi tentu, ada biaya tambahan yang dibebankan, yang jumlahnya mencapai US$ 200 atau sekira Rp 2,7 juta.

(rio/gst)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.