Sukses

Sinopsis Drama Korea The Wind Blows Terbaru di Vidio! Berhasil Menyentuh Hati

Drama Korea The Wind Blows tayang di Vidio, berikut sinopsisnya.

Liputan6.com, Jakarta Vidio kembali menayangkan drama Korea yang menyentuh hati. Drama Korea berjudul The Wind Blows yang pertama kali dirilis tahun 2019. Drama ini menceritakan kisah cinta yang diuji oleh penyakit Alzheimer. 

Dibintangi sederet nama artis Korea Selatan populer seperti Kim Ha-neul, Kim Sung-cheol, Kim Ga-eun, dan Kam Woo-sung. Selain dibintangi oleh artis ternama, fakta menarik lain tentang Drama ini sempat menjadi drakor dengan rating tertinggi tahun 2019. 

Bagaimana cerita lengkap dari drama Korea satu ini? sebelum nonton di Vidio, simak sinopsisnya berikut ini!

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Sinopsis

menceritakan kisah Kwon Do Hoon (Kam Woo Sung), seorang pria yang menderita penyakit Alzheimer, dan Lee Soo Jin (Kim Ha Neul), mantan istrinya.

Do Hoon dan Soo Jin adalah pasangan suami istri yang bahagia. Namun, Do Hoon memutuskan untuk menceraikan Soo Jin setelah mengetahui bahwa dirinya menderita penyakit Alzheimer. Do Hoon khawatir akan masa depan Soo Jin jika suatu hari nanti penyakitnya menjadi semakin parah.

Enam tahun kemudian, Do Hoon dan Soo Jin bertemu kembali. Soo Jin, yang masih mencintai Do Hoon, bersedia untuk kembali mendampingi mantan suaminya.

3 dari 3 halaman

Nonton Drakor The Wind Blows di Vidio!

Itulah sinopsis salah satu drakor dengan rating tertinggi tahun 2019, serta memiliki cerita yang menyentuh hati. Drama ini juga memberikan gambaran yang realistis tentang penyakit Alzheimer dan tantangan yang dihadapi oleh penderita dan orang-orang di sekitar mereka.

Anda bisa nonton drakor the wind blows yang akan tayang mulai tanggal 29 September 2023. Jangan lupa download aplikasi Vidio di handphone Anda untuk menikmati pengalaman nonton dimana saja dan kapan saja.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.