Sukses

KAI: Masih Ada 10 Ribu Pemudik Berangkat dari Stasiun Gambir

Selain Stasiun Gambir, masih terdapat pula banyak pemudik yang berangkat dari stasiun KAI Daop 1 Jakarta lainnya seperti dari Pasar Senen, Bekasi, Karawang, Cikarang, Cikampek, dan Jakartakota.

Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta melaporkan masih terdapat 10 ribu pemudik yang berangkat dari Stasiun Gambir pada H+3 Idul Fitri 1443 Hijriah atau Lebaran 2022 yang jatuh pada 6 Mei 2022.

Adapun di Stasiun Gambir terdapat 36 kereta api beroperasi pada H+3 Lebaran dan dari jumlah tersebut delapan diantaranya merupakan kereta api tambahan.

"Volume penumpang berangkat dari area KAI Daop 1 Jakarta saat ini terbilang masih cukup tinggi," kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa saat memberikan keterangan kepada media di Jakarta, Jumat (6/4/2022).

Selain Stasiun Gambir, masih terdapat pula banyak pemudik yang berangkat dari stasiun KAI Daop 1 Jakarta lainnya seperti dari Pasar Senen, Bekasi, Karawang, Cikarang, Cikampek, dan Jakartakota.

Dengan demikian, kata dia, total terdapat 25.400 penumpang yang berangkat dari Stasiun Daop 1 Jakarta pada hari ini. Pada kurun waktu 22 April sampai dengan 6 Mei 2022 sebanyak 485.200 tiket terjual untuk keberangkatan dari stasiun di wilayah KAI Daop 1 Jakarta.

Adapun relasi yang banyak dipilih pengguna diantaranya tujuan Yogyakarta, Solo, Kutoarjo, Purwokerto, Kebumen, Tegal, Semarang, Surabaya, Malang, Cirebon, dan Bandung.

Untuk lebih memudahkan, Eva menyampaikan bagi calon pengguna yang baru akan memesan tiket dapat melakukan pengecekan ketersediaan tempat duduk dan relasi yang dipilih, serta melakukan transaksi tiket melalui aplikasi KAI Access.

Info lengkap terkait layanan Angkutan Lebaran KAI, masyarakat dapat menghubungi layanan pelanggan di stasiun dan Contact Center KAI melalui telepon di 121, WhatsApp KAI121 di 08111-2111-121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Program Gratis dari KAI

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI masih membuka pendaftaran program pengiriman motor gratis (Motis) sebanyak 3.040 kuota untuk periode arus balik mudik Lebaran 2022.

Direktur Utama KAI Logistik TLN Ahmad Malik Syah mengatakan, periode arus balik telah dimulai dan akan berlangsung hingga 9 Mei 2022 mendatang, dengan sisa kuota pengiriman yang tersedia sejumlah 3.040 motor.

"Untuk itu, kami menghimbau masyarakat yang berencana melakukan perjalanan balik menggunakan sepeda motor agar dapat memanfaatkan program yang telah disediakan oleh pemerintah," ujar Malik, Jumat (6/5/2022).

"Bagi masyarakat yang ingin mengikuti program angkutan mudik motor gratis namun belum memiliki tiket, disediakan fasilitas pembelian tiket kereta api yang dapat diakses secara langsung bersamaan dengan pendaftaran pengiriman motor gratis di stasiun-stasiun yang ditunjuk," imbuhnya.

Hingga 5 Mei 2022, kuota tiket kereta api relasi Pasar Senen-Semarang Tawang (PP) dan Pasar Senen-Purwosari (PP) masih tersedia sejumlah 6.953 selama periode arus balik pada 5-9 Mei 2022. Bagi masyarakat yang ingin mendaftar pada program pengiriman motor gratis dapat membeli maksimal 3 tiket kereta api.

Tercatat, sejumlah 3.633 peserta telah melakukan pendaftaran selama periode 20 April hingga 4 Mei 2022 baik untuk arus mudik maupun arus balik. Sementara puncak pengiriman arus balik diprediksi akan terjadi pada tanggal 8 Mei 2022, dengan jumlah motor yang telah didaftarkan sejumlah 427 motor.

"Dan akan terus bertambah selama pendaftaran masih terbuka hingga kuota telah terpenuhi," kata Malik.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.