Sukses

PKS: Nomor 3 untuk Masuk 3 Besar

Anis berharap, kader PKS dapat memanfaatkan momentum ini untuk meraih posisi 3 besar.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akhirnya mendapat nomor urut 3 dalam Pemilu 2014 mendatang. Nomor urut ini sesuai dengan keinginan PKS.

"Doa yang baik di hari yang baik, dikabulkan dengan cara yang baik," kata Sekretaris Jenderal PKS, Anis Matta, saat dihubungi Liputan6.com, Senin (14/1/2013).

Menurut Anis, PKS juga berharap dengan mendapat nomor urut ini, partainya dapat meraih posisi 3 besar dalam Pemilu 2014. "Nomor urut ini sesuai dengan harapan kami untuk masuk 3 besar," ujarnya.

Anis berharap, kader PKS dapat memanfaatkan momentum ini untuk meraih posisi 3 besar. "Ini momentum optimisme bagi kader-kader PKS," ujarnya.

Dalam tiga pemilu yang diikuti, perolehan suara PKS terus meningkat. Pada saat masih bernama Partai Keadilan, partai ini memperoleh 1,3 persen suara.

Kemudian saat berubah menjadi PKS, partai ini memperoleh 7,34 persen suara pada Pemilu 2004. Jumlah suara PKS naik pada 2009 dengan meraup 7,9 persen suara dan berada di urutan 4 besar. (Ary)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.