Sukses

3 Penjelasan soal Video Mirip Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Makan di Restoran

Melalui juru bicara keluarga, video viral yang memperlihatkan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie makan di restoran dijelaskan sebagai rekaman video lama.

Liputan6.com, Jakarta Video viral orang mirip Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie tengah makan di restoran mewah sontak membuat ramai jagat maya. Pasalnya, artis Nia Ramadhani dan suaminya tersebut harusnya masih menjalani rehabilitasi usai terjerat kasus penyalahgunaan narkoba.

Terkait hal ini, sejumlah pihak terkait angkat suara memberi penjelasan. Direktur Program Balai Rehabilitasi Fan Campus, Hendra Haeruman salah satunya. Dia mengatakn video tersebut diambil sebelum Nia dan Ardhi menjalani rehabilitasi narkoba.

Selanjutnya, pihak keluarga Bakrie juga tak tinggal diam. Melalui juru bicara, Lalu Mara Satriawangsa, menyampaikan bahwa itu adalah rekaman video lama. 

"Itu video lama. Kan ada keterangan ada kata 'throwback'," kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa, 2 November kemarin. 

Berikut tiga penjelasan berbagai pihak soal video viral Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie makan di restoran dihimpun Liputan6.com:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

1. Jubir Keluarga Bakrie

Juru bicara keluarga Bakrie, Lalu Mara Satriawangsa memastikan itu adalah rekaman video lama

"Itu video lama. Kan ada keterangan ada kata 'throwback'," kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa, 2 November.

Dia pun mengingatkan media dan masyarakat bijak dalam mengelolah sebuah informasi. Apalagi, rekaman video disebar belum diyakini kebenarannya.

"Media dan warganet harus teliti. Dan bijak dalam membaca dan mengomentari berita yang tidak terkonfirmasi," ujar dia.

Lalu Mara mengatakan, ia mendoakan pihak-pihak yang menyebarkan video lama itu dilapangkan rezeki. Doa juga dipanjatkan teruntuk netizen yang memberikan komentar negatif kepada Nia Ramadhani dan suaminya, Ardi Bakrie.

3 dari 4 halaman

2. Polisi

Kasat Narkoba Polres Jakarta Pusat Kompol Indrawenny Panjiyoga menyatakan video tersebut adalah video lama yang diambil sebelum Nia Ramadhani dan putra Aburizal Bakrie tersandung kasus narkoba.

"Itu sudah saya cek, mereka masih direhabilitasi dan itu kayaknya video lama," kata Kompol Indrawenny Panjiyoga saat dihubungi, Selasa, 2 November 2021. 

Untuk membuktikan kebenaran hal tersebut, dirinya menyarankan agar tempat rehabilitasi Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie ikut dicek.

"Coba cek jangan ke saya, kalau masalah ini coba ke rehabilitasinya," tuturnya.

Namun, Indrawenny Panjiyoga memastikan bahwa proses hukum pasangan suami istri tersebut masih berlanjut.

"Proses hukum masih berlanjut," tegasnya.

4 dari 4 halaman

3. Balai Rehabilitasi

Kemudian, media juga menyasar balai rehabilitasi guna mengetahui kebenaran video viral yang beredar di media sosial.

Direktur Program Balai Rehabilitasi Fan Campus, Hendra Haeruman, mengklaim video tersebut diambil sebelum Nia dan Ardhi menjalani rehabilitasi.

"Video itu video lama, bukan dibuat pada saat mereka menjalani Rehabilitasi di Fan Campus," kata Hendra saat dikonfirmasi Merdeka, Selasa, 2 November kemarin. 

Walau tidak bisa memberikan dokumentasi keberadaan Nia dan Ardhi di Balai Rehabilitasi, tetapi dia memastikan jika keduanya masih berada di Fan Campus untuk menjalani rehabilitasi.

"Masih menjalani rehabilitasi di Fan Campus," tutur Hendra.

Pasalnya, dia memastikan Nia dan Ardhi dalam satu bulan ke belakang sedang menjalani perawatan rehabilitasi selama empat bulan, sejak awal Juli untuk kemudian ditambah rawat jalan selama dua bulan ke depan.

 

Cindy Violeta Layan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.