Sukses

Top 3 News Hari Ini: Jokowi Bikin PNS Tersenyum Lebar di 2018

Top 3 news hari ini, salah satu kebijakan Jokowi bagi para PNS di 2018 adalah membangun sebuah apartemen bagi mereka yang telah pensiun.

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 news hari ini, Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberi kebahagiaan kepada para PNS aktif dan mereka yang telah pensiun dengan sejumlah kebijakan.

Meski gaji PNS tidak dinaikkan, di bawah kepemimpinan Jokowi-Jusuf Kalla, para pengabdi negara ini akan mendapat Tunjangan Hari Raya (THR) yang digadang-gadang nilanya cukup besar. 

Begitu pun bagi mereka para PNS yang sudah tidak lagi bekerja alias pensiun. Meski berbeda dengan mereka yang masih aktif bekerja.

Tidak hanya itu saja, Jokowi juga akan membangun sebuah apartemen untuk para PNS yang telah pensiun.

Sementara itu, PKS diketahui mematok syarat untuk berkoalisi dengan Gerindra mengusung Prabowo di Pilpres 2019. Yakni dengan mengambil cawapres dari sembilan nama yang telah diajukan.

Terkait hal ini, politikus Fahri Hamzah angkat bicara. Menurutnya, cara PKS mengumbar manuver di media terkait syarat cawapres dianggap sebuah bentuk ancaman.

Berikut berita terpopuler dalam Top 3 News Hari Ini:

1. 4 Kebijakan Jokowi yang Bikin PNS Bahagia

Ekspresi Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat memberi arahan dalam Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin (9/4). Sidang Kabinet Paripurna membahas dua hal. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi-Jusuf Kalla telah mengeluarkan kebijakan yang akan membuat bahagia para Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Aparatus Sipil Negara (ASN).

Kebahagiaan itu akan diberikan Jokowi, salah satunya lewat pemberian THR yang nilainya lebih besar di tahun ini.

Besaran THR bagi PNS dan tunjangan kerja (tukin) akan dilakukan sebelum Lebaran. Sementara, untuk pembayaran gaji ke 13 akan dilakukan pada Juni.

Selain THR diberikan pada PNS aktif, pensiunan pun akan mendapat hak yang sama. Meski besarannya berbeda.

Kebijakan Jokowi lainnya yang akan membuat tersenyum para PNS berupa apartemen.

Selengkapnya...

2. Fahri Hamzah: PKS Tak Usah Ancam - Ancam Prabowo

Fahri Hamzah (Muhammad Genantan Saputra/Merdeka.com)

Politikus Fahri Hamzah meminta PKS tak mendesak Gerindra mengusung figur cawapres usulannya untuk mendampingi Prabowo Subianto.

PKS diketahui mematok syarat untuk berkoalisi dengan Gerindra mengusung Prabowo di Pemilihan Presiden 2019 dengan meminta Prabowo mengambil cawapres dari kadernya.

Menurut Fahri, Prabowo merupakan sosok yang besar hati. Karena itu, tak relevan PKS mengumbar manuver di media terkait syarat cawapres.

Selengkapnya... 

3. Perangi Narkoba, Anggota DPR Ini Tantang BNN Tes Urine Presiden

Ahmad Sahroni (tengah). (Liputan6.com/Nafiysul Qodar)

Anggota Komisi III DPR Ahmad Sahroni mendukung saran Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Heru Winarko agar calon kepala daerah yang bertarung di Pilkada Serentak 2018 melakukan tes urine.

Lebih dari itu, ia bahkan menantang kepada BNN agar melakukan tes urine dadakan di kementerian dan lembaga, bahkan di lingkungan Istana Kepresidenan.

"Tes urine aja nggak apa-apa, nggak masalah. Ini untuk ketegasan aja bahwa kita bener-bener sedang menghadapi darurat narkoba. Maka itu semua stakeholder yang ada di negara ini ikut terlibat dalam masalah penanganan antinarkoba," kata dia.

Selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • PNS merupakan kependekan dari Pegawai Negeri Sipil.

    PNS

  • THR adalah pendapatan non upah yang wajib dibayarkan pengusaha kepada pekerja atau keluarganya menjelang hari raya keagamaan di Indonesia.

    THR

  • News Hari Ini

Video Terkini