Sukses

Dipertemukan Sang Ibu, Tangis Pelaku Penyelundupan Ganja 1,3 Ton Pecah

Air mata Rizki tak terbendung. Rizki pun menangis meminta maaf.

Liputan6.com, Jakarta Kepolisian Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Jumat petang terpaksa harus mendobrak pintu rumah Rizky di Jalan Kafi 2 Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Sabtu (6/1/2018), Rizky, merupakan salah satu tersangka yang berperan sebagai pengendali atau bandar penyelundupan ganja 1,3 ton asal Aceh yang berhasil digagalkan polisi beberapa hari lalu di Bakauheni, Lampung.

Namun saat dipertemukan dengan sang ibu, air mata Rizki tak terbendung. Rizki pun menangis meminta maaf. Dalam penggeledahan ini, polisi menemukan sejumlah alat hisap sabu, telepon genggam, serta buku tabungan milik tersangka.

"Ada tujuh handphone yang kita temukan didalam rumah tersangka. Kemudian kita kembangkan kepada rumah keluarganya, dan ada beberapa dokumen juga yang kita sita. Ada dugaan dokumen-dokumen ini berkaitan dengan hasil kejahatan pelaku yang sudah kita amankan," ujar Kasubnit Sat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, Iptu Pradita.

Usai penggeledahan, tersangka berikut barang bukti yang ditemukan polisi di lokasi kemudian dibawa ke Mapolres Metro Jakarta Barat.