Sukses

Top 3 Berita Hari Ini: Cruz Beckham Hanya Bercelana Boxer di Sampul Majalah, Dinilai Tak Pantas untuk Usia 17 Tahun

Top 3 Berita Hari Ini, Cruz Beckham bercelana boxer di sampul majalah, mafia karantina di Bali dan prosedur pembuatan e-visa.

Liputan6.com, Jakarta - Top 3 Berita Hari Ini tentang Cruz Beckham. Anak ketiga pasangan Victoria dan David Beckham itu debut tampil di sampul majalah i-D. Ia berpose bertelanjang dada dan hanya mengenakan celana boxer di sampul depan.

Cruz terlihat mengecat rambut cepaknya dengan warna merah muda terang. Terlihat pula beberapa tato, seperti tato kupu-kupu kecil, di tubuh remaja yang baru genap berusia 17 tahun pada 20 Februari 2022 itu.  Potret tersebut hanya salah satu dari lima potret Cruz untuk majalah edisi Spring 2022 berjudul "Out of Body."

Menurut keterangan majalah tersebut, penampilan Cruz merupakan bentuk penghormatan pada sang ayah. Berita kedua yang banyak menarik perhatian adalah tentang mafia karantina dan e-visa di Bali.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan kasus tersebut menjadi perhatian Presiden Joko Widodo karena dinilai mencoreng pariwisata Indonesia di dunia.  Sejumlah upaya dilakukan untuk memberantas para mafia karantina dan e-visa.

Kasus tersebut mencuat setelah Gubernur Bali I Wayan Koster mengungkapkannya. Ia menyebut para mafia karantina yang merupakan pengelola hotel karantina menarik tambahan biaya karantina Rp500 ribu per hari per orang. Berita ketiga yang banyak diminati adalah seputar pembuatan e-visa.

Wisatawan asing atau wisman harus memenuhi sederet persyaratan sebelum mengajukan permohonan e-Visa kunjungan satu kali perjalanan ke Indonesia. Persyaratannya tertuang dalam Buku Manual Interaktif Direktorat Jenderal Imigrasi.

Ada dua syarat pembuatan e-Visa, yakni persyaratan utama dan tambahan bersifat wajib. Ketiga bahasan itu terangkum lengkap dalam Top 3 Berita Hari Ini. Berikut ringkasannya.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Cruz Beckham Hanya Bercelana Boxer di Sampul Majalah, Dinilai Tak Pantas untuk Usia 17 Tahun

Cruz Beckham debut tampil di sampul majalah i-D. Anak ketiga pasangan Victoria dan David Beckham itu berpose bertelanjang dada dan hanya mengenakan celana boxer di sampul depan.

Dalam potret yang diambil oleh fotografer Steven Klein itu, Cruz terlihat mengecat rambut cepaknya dengan warna merah muda terang. Ia memakai beberapa aksesori sebagai aksen. Terlihat pula beberapa tato, seperti tato kupu-kupu kecil, di tubuh remaja yang baru genap berusia 17 tahun pada 20 Februari 2022 itu.

Selengkapnya…

3 dari 5 halaman

Tim Khusus Buru Mafia Karantina dan e-Visa di Bali, Sanksi Berat Menanti

Mafia karantina dan e-visa disebut bergentayangan di Bali menyasar para WNA. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan kasus tersebut menjadi perhatian Presiden Joko Widodo karena dinilai mencoreng pariwisata Indonesia di dunia.

Sejumlah upaya dilakukan untuk memberantas para mafia karantina dan e-visa. "Bareskrim Polri telah membentuk tim khusus untuk penyelidikan karena ini pesan khusus Presiden agar citra pariwisata kita terjaga," kata Sandiaga dalam Weekly Press Briefing, Senin, 21 Februari 2022.

Selengkapnya…

4 dari 5 halaman

Prosedur Pembuatan e-Visa bagi Wisman ke Indonesia

Wisatawan asing atau wisman harus memenuhi sederet persyaratan sebelum mengajukan permohonan e-Visa kunjungan satu kali perjalanan ke Indonesia. Beberapa persyaratan pembuatan e-Visa ini tertuang dalam Buku Manual Interaktif Direktorat Jenderal Imigrasi.

Terdapat dua syarat pembuatan e-Visa, yakni persyaratan utama dan tambahan bersifat wajib. Simak detail selengkapnya berikut ini:

Selengkapnya…

5 dari 5 halaman

Fakta-Fakta Menarik tentang Fashion

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.