Sukses

Keistimewaan Surat Ad-Dukhan, Mendapat Perlindungan hingga Dinikahkan dengan Bidadari

Surat Ad-Dukhan juga memiliki isi kandungan yakni kabar tentang masa depan, di mana akan muncul asap di langit selama empat puluh hari yang menjadi salah satu dari tanda-tanda hari Kiamat.

Liputan6.com, Jakarta Surat Ad-Dukhan merupakan surat yang ke-44 dalam urutan mushaf Al-Qur'an. Surat Ad-Dukhan merupakan surat dalam Al-Qur'an yang tergolong dalam surat Makkiyah. Surat Ad-Dukhan sendiri berarti asap.

Surat Ad-Dukhan memiliki kandungan utama, yakni ancaman kaum musyrikin di masa lalu dengan tanah yang tandus dan kekeringan yang membuat mereka kelaparan sehingga seperti ruang terbuka dan terlihat asap keluar.

Selain itu Surat Ad-Dukhan juga memiliki isi kandungan yakni kabar tentang masa depan, di mana akan muncul asap di langit selama empat puluh hari yang menjadi salah satu dari tanda-tanda hari Kiamat.

Ada sejumlah keutamaan dan keistimewaan dari Surat Ad-Dukhan, salah satunya adalah akan dinikahkah oleh bidadari surga. Di samping itu masih ada keistimewaan dan keutamaan dari Ad-Dukhan. Berikut adalah keistimewaan dan keutamaan dari Surat Ad-Dukhan seperti yang telah dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Senin (27/3/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Dinikahkan dengan Bidadari Surga

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, salah satu keistimewaan dari Surat Ad-Dukhan adalah bahwa siapa yang membacanya akan dinikahkan dengan bidadari surga. Dalah sebuah hadits yang diriwayatkan Abi Rafi’,

عن أبي رافع قال : «من قرأ الدّخان في ليلة الجمعة أصبحمغفورا له وزوّج من الحور العين» رواه الدّارميّ

Dari Abi Rafi’, ia berkata tentang hukum tidak bisa membaca al quran, “Siapa yang membaca Surat Ad-Dukhan pada malam Jum’at, maka pada waktu shubuh ia telah diampuni dosanya, dan dinikahkan dengan salah satu bidadari-bidadari yang bermata indah.” (HR. Ad-Darimi)

Diampuni Dosanya

Selain akan dinikahkan dengan bidadari surga, barang siapa yang membaca Surat Ad-Dukhan pada hari malam Jumat, maka dia akan diampuni dosa-dosanya.

عن أبي هريرة أنّ النّبيّ صلّى اللَّه عليه وسلّم قال : «منقرأ الدّخان في ليلة الجمعة أصبح مغفورا له» رواه الثّعلبي

Dari Abi Hurairah r.a.,bahwasannya Nabi saw. bersabda, “ Siapayang membaca surat Ad-Dukhan di malam Jum’at, maka di pagi harinya ia akan diampuni dosanya.” (HR. Ats-Tsa'labah)

70 Ribu Malaikat Memintakan Ampunan

Barang siapa yang membaca Surat Ad-Dukhan pada malam Jumat makan dia akan diampuni dosanya. Ini tidak lepas dari tujuh puluh ribu malaikat yang memintakan ampunan bagi orang yang membaca Surat Ad-Dukhan. Sebagaimana disebutkan dalam hadits berikut:

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّىاللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ مَنْ قَرَأَ حم الدُّخَانَ فِي لَيْلَةٍ أَصْبَحَيَسْتَغْفِرُ لَهُ سَبْعُونَ أَلْفَ مَلَكٍ. رواه الترمذي.

Dari Abu Hurairah r.a., iaberkata, Rasulullah saw. bersabda, “Siapayang membaca Hamim Ad-Dukhan di malam hari, maka di pagi harinya tujuh puluh ribu malaikat memintakan ampun untuknya.” (HR. At-Tirmidzi)

3 dari 5 halaman

Dibangunkan Rumah di Surga

Keistimewaan Surat Ad-Dukhan lainnya adalah bahwa siapa saja yang membaca surat tersebut akan dibangunkan rumah di surga. Jadi bagi siapa saja yang ingin memiliki tempat di surga, mulailah untuk rajin membaca Surat Ad-Dukhan, sebagaimana disebutkan dalam hadits berikut:

عن أبي أمامة قال : سمعت النّبي صلّى اللَّه عليه وسلّميقول : «من قرأ حم الدّخان ليلة الجمعة أو يوم الجمعة ، بنى اللَّه له بيتا فيالجنة». رواه الطبراني.

Dari Abi Umamah, iaberkata, “Aku mendengar Nabi saw. bersabda, “Siapa yang membaca Hamim Ad-Dukhan di malam Jum’at, atau di hariJum’at, maka Allah akan membangunkannya rumah di surga.” (HR. At-Thabrani).

Gambaran tentang Malam Lailatul Qadar

Keistimewaan Surat Ad-Dukhan lainnya adalah bahwa di dalamnya mengandung petunjuk dari Allah SWT tentang datangnya suatu malam yang penuh keberkahan.

إِنَّا أَنْزَلْنَاهُ فِي لَيْلَةٍمُبَارَكَةٍ إِنَّا كُنَّا مُنْذِرِينَ فِيهَا يُفْرَقُ كُلُّ أَمْرٍ حَكِيمٍ (سورةالدخان: 3-4)

“Sesungguhnya Kami menurunkannya pada suatu malam yang diberkahi danSesungguhnya Kami-lah yang memberi peringatan. Pada malam itu dijelaskan segalaurusan yang penuh hikmah.” QS. Ad-Dukhon: 3-4)

Ibnu Jarir Ath-Thabari Rahimahullah berkata, “Ahli tafsir berbeda pendapat tentang malam ini. Sebagian berkata bahwa malam ini adalah Lailatul Qadar. Qatadah berkata bahwa itu adalah Lailatul Qadar. Sedangkan ulama lainnya berpendapat bahwa malam itu adalah malam Nisfu Sya'ban.

Lalu beliau (Ath-Thabari) berkata, ‘Yang benar adalah pendapat yang mengatakan bahwa malam itu adalah Lailatul Qadar. Karena Allah Ta'ala mengabarkan bahwa Lailatul Qadar adalah seperti demikian.

4 dari 5 halaman

Meningkatkan Derajat dan Wibawa Menjadi Lebih Baik

Baik yang merasa kurang berwibawa dan kurnag dihormati, ada baiknya untuk membaca Surat Ad-Dukhan. Sebab, Surat Ad-Dukhan memiliki keistimewaan yang dapat membuat orang yang membacanya diangkat derajatnya dan wibawanya.

Membaca Surat Ad-Dukhan dapat membuat seseorang terlihat semakin bercahaya dan penuh wibawa. Kondisi ini dapat membuat seseorang menjadi lebih disayangi, dihormati dan dihargai banyak orang, sebagaimana disebutkan dalam hadits berikut;

“Orang orang yang hebat dalam membaca surat Ad-Dukhan akan selalu ditemani para malaikat pencatat yang paling dimuliakan dan taat pada Allah SWT dan orang orang yang terbata-bata membaca surat Ad Dukhan lalu bersusah payah mempelajarinya maka dia akan mendapatkan dua kali pahala,” (HR. Bukhari)”

Mendapatkan Perlindungan dari Tindak Kejahatan

Membaca Surat Ad-Dukhan dapat mendatangkan rahmat dari Allah SWT. Adapun rahmat dari Allah SWt ini hadir berupa malaikat-malaikat yang senantiasa melindungi seseorang yang membaca Surat Ad-Dukhan dari kejahatan, baik yang terlihat maupun yang tidak terlihat, sebagaimana disebutkan dalam hadits berikut;

”Ketika para kaum muslim berkumpul di masjid masjid Allah dan mereka membaca surat Ad-Dukhan dan memnpelajarinya, maka akan datang kepada mereka ketentraman, rahmat Allah dan dilindungi malaikat-malaikat dan Allah menyebut mereka dihadapan makhluk yang ada didekatnya.”

5 dari 5 halaman

Berisi Peringatan tentang Tanda Kiamat Besar

Kata Dukhan yang bermakna asap itu ada dalam nyata bukan khayalan semata. Telah tertuang dalam QS. Ad-Dukhan [44]: 10

فَٱرۡتَقِبۡ يَوۡمَ تَأۡتِي ٱلسَّمَآءُ بِدُخَانٖ مُّبِينٖ

Artinya: “Maka tunggulah pada hari ketika langit membawa kabut yang tampak jelas.”

Telah dijelaskan oleh Imam al-Qurtubi dalam tafsirnya mengenai ayat tersebut, bahwa Ad-Dukhan diklasifikasikan menjadi 3 bagian; salah satunya menyebutkan bahwa Ad-Dukhan merupakan salah satu tanda hari kiamat yang belum terjadi, pendapat demikian sejalan dengan Ali, Ibnu Abbas, Ibnu ‘Amr, Abu Hurairah, Zaid bin Ali, Al-Hasan, dan Ibnu Abi Mulaikah.

Syafaat di Hari Kiamat

Selain mengandung petunjuk tentang salah satu tanda hari kiamat, membaca Surat Ad-Dukhan ternyata juga dapat  mendatangkan kebaikan dan kemuliaan yang tidak pernah dibayangkan oleh manusia sebelumnya bahkan juga terjadi pada hari kiamat dengan kemuliaan yang sangat besar. Dalam sebuah hadits disebutkan:

“Bacalah bait Alquran karena sesuyngguhnya pada hari kiamat nanti akan datng memberikan syafaat yangbaik kepada pembacanya.” (HR. Muslim)”

Rajin membaca surat Ad-Dukhan dengan hati yang ikhlas dapat menyelamatkan dirinya dari kejahatan yangterlihat dan tidak terlihat dan kesengsaraan selama didunia dan akhirat, semua itu terwujud karena Allah SWT melindunginya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.