Sukses

5 Tips untuk Kulit Lebih Sehat Saat Ramadan

Kulit lebih sehat di bulan Ramadan dengan beberapa tips berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta Menjalani puasa selama Ramadan memang akan mengubah segala rutinitas kita. Terutama untuk rutinitas pola makan. Pergeseran pola makan yang tiba-tiba menyebabkan kulit kehilangan kelembapan dan elastisitas. Membuat kulit tampak kusam dan lelah.

Meski sedang berpuasa, bukan berarti kulit Anda tidak ternutrisi dengan. Dilansir dari Vogue pada Rabu (30/5/2018), Anda masih tetap membuat kulit Anda bersinar dan lebih sehat dengan mengikuti beberapa tips berikut ini.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

1. Tidak menggunakan makeup berlebihan

Berikan kulit Anda istirahat di bulan puasa ini dari paparan bahan kimia berbahaya. Makeup menjadi salah satu sumber bahan kimia yang digunakan wanita. Tidak ada salahnya jika sesekali tidak menggunakan makeup berlebihan untuk melakukan aktivitas sehari-hari.

2. Minum air putih yang cukup

Minum delapan gelas ketika sahur dan berbuka puasa. Air tidak hanya akan membuat tubuh terhidrasi dan melembapkan kulit, namun juga membantu Anda merasa kenyang lebih lama. Hindari konsumsi minuman seperti jus dan soda.

3. Pembersihan, eksfoliasi, dan toner

Jangan pernah lewatkan perawatan wajah. Jadikan ini sebagai rutinitas wajah Anda. Selama Ramadan, pastikan Anda mengikuti langkah demi langkah ini dengan ketat. Dengan melakukan langkah tersebut, pori-pori akan terbuka. Sehingga kulit bisa bernafas dan terhindar dari jerawat.

3 dari 3 halaman

4. Makan makanan kaya serat

Makanan yang mengandung fiber dapat membantu memperbaiki kulit. Mulai dari buah-buahan, sayuran, kacang dan ikan. Minyak esensial yang terkandung dalam kelompok makanan ini akan bertindak sebagai penyembuh kulit.

5. Yogurt

Tidak hanya membantu memperbaiki pencernaan, yogurt juga efektif untuk memelihara kulit. Yogurt sendiri mengandung kaya protein. Anda bisa mengonsumsinya ketika sahur dan berbuka puasa, atau dijadikan sebagai masker wajah.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.