Sukses

Januzaj Bisa Bermain di Empat Posisi

Pemain muda asal Belgia, Adnan Januzaj bisa bermain di banyak posisi. Ada empat posisi yang bisa dimainkan oleh remaja 18 tahun tersebut.

Pemain muda asal Belgia Adnan Januzaj kembali dipasang ketika Manchester United bentrok dengan Norwich City pada putaran keempat Piala Liga di Old Trafford, Rabu (30/10/2013) dinihari WIB. MU mengakhiri pertandingan dengan kemenangan 4-0.

Pada pertandingan ini, Januzaj dipasang di belakang striker tunggal yang ditempati oleh Javier Hernandez. Di beberapa kesempatan sebelumnya, Januzaj menempati posisi sayap karena striker lubang biasanya ditempati oleh Wayne Rooney atau Shinji Kagawa.

Asisten Manajer Steve Round mengatakan Januzaj bisa bermain di banyak posisi. Setidaknya ada empat posisi yang bisa dimainkan oleh remaja 18 tahun itu. Selain sayap kanan dan kiri serta penyerang lubang, Januzaj bisa diplot sebagai striker.

"Kami bisa memasangnya di (posisi nomor) tujuh, 10 atau 11. Dia bisa bermain di ketiga posisi itu," ungkap Round didampingi Manajer David Moyes dalam jumpa pers usai mengalahkan Norwich seperti dikutip Goal, Rabu (30/10/2013).

"Dan jika Anda tanya pelatih cadangan kami (Warren Joyce), yang melatih dia musim lalu, dia akan berkata posisi terbaik untuk pemain yang satu itu adalah nomor sembilan karena dia bermain di posisi itu selama di cadangan, jadi semua dari empat posisi top mampu dia isi," tandasnya.

"Bersama pemain muda seperti Adnan, kami berupaya memberi dia banyak pengalaman karena kami bisa membuatnya sebagai pemain pada berbagai posisi berbeda dan memberinya ide dan wawasan berbeda mengenai apa yang seharusnya dia mainkan," ujar Round. (Vin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.