Sukses

PSG vs MU: Solskjaer Tak Mau Ambil Risiko Pasang Martial

Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer tidak mau mengambil risiko menurunkan Anthony Martial di laga melawan Paris Saint Germain (PSG).

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer tidak mau mengambil risiko menurunkan Anthony Martial di laga melawan Paris Saint Germain (PSG). MU akan bertandang ke markas PSG dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (7/3/2019) dinihari WIB.

Setan Merah -julukan MU- membutuhkan kemenangan minimal tiga gol untuk lolos ke babak selanjutnya. Pasalnya, MU kalah 0-2 pada leg pertama di Old Trafford.

Kehadiran Martial tentu diharapkan bisa mendongkrak performa MU. Namun Solskjaer enggan menurunkan Martial yang belum sembuh benar dari cedera.

"Saya tidak berpikir kami bisa mengambil risiko. Dia belum berlatih, jadi saya tidak berpikir demikian (menurunkan Martial, red)" ujar Solskjaer seperti dilansir Standard.

Martial sebelumnya tampil pada leg pertama melawan PSG. Namun ia terkena cedera pangkal paha.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Formasi Cadangan

Lebih lanjut, ia juga enggan menurunkan Martial lantaran sudah punya formasi cadangan. Formasi itu, kata Solskjaer terbukti ampuh dipakai saat MU meladeni Arsenal dan Tottenham Hotspur di kompetisi domestik.

"Kami bermain tandang ke Arsenal dan Tottenham dengan formasi berlian dan bermain sangat bagus. Jadi, kami harus berpikir bagaimana bermain dengan itu nanti," kata Solskjaer.

3 dari 3 halaman

Lima Pertandingan Terakhir MU dan PSG

Manchester United

Manchester United 0-2 PSG

Chelsea 0-2 Manchester United

Manchester United 0-0 Liverpool

Crystal Palace 1-3 Manchester United

Manchester United 3-2 Southampton

 

PSG

Saint-Etienne 0-1 PSG

PSG 5-1 Montpellier

PSG 3-0 Nimes

PSG 3-0 Dijon

Caen 1-2 PSG

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah
    Ole Gunnar Solskjaer merupakan eks pemain Manchester United yang kini menjajaki karier sebagai seorang pelatih Setan Merah

    Ole Gunnar Solskjaer

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions