Sukses

Neville Minta MU Tak Perlu Takut Lepas Paul Pogba

Belakangan, masa depan Paul Pogba di MU menjadi tidak jelas.

Liputan6.com, Jakarta - Gary Neville bicara soal masa depan Paul Pogba yang masih belum jelas di Manchester United (MU). Menurut sang leganda, manajemen Setan Merah tak perlu takut melepas pemain Prancis itu jika sang pemain tak kunjung memperlihatkan komitmennya.

Seperti dikabarkan, hingga saat ini, masa depan Pogba di MU menjadi tak jelas, lantaran hubungan tak harmonisnya dengan manajer Jose Mourinho. Bahkan, dalam sebuah wawancara televisi, Pogba sempat mengindikasikan kemungkinan pergi, meski kontraknya masih menyisakan tiga tahun lagi.

Bahkan, belakangan isu mencuat ada beberapa klub elite Eropa yang siap menampungnya. Salah satunya, Juventus, yang juga sempat dibela pemain berusia 25 tahun itu.

"Pogba memang pemain berbakat tapi saya ingin dia memperlihatkan konsistensi dan jiwa kepemimpinan," ujar Neville, yang membela MU sepanjang kariernya (1992-2011), seperti dikutip The Times.

Maka itu, kata Neville, MU harus berani mengambil keputusan. "Sebagai seorang suporter, sejujurnya, bagi saya tidak ada yang lebih besar daripada klub," ujar Neville, lagi. Neville menyebut, MU tak perlu merasa khawatir atau cemas melepas Pogba.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Silakan Pergi

Neville sendiri berpendapat, kekuatan MU tak akan tergerus meski harus melepas Pogba. Sebab, kata Neville, mereka masih memiliki banyak bintang.

"Jadi, Paul, jika Anda ingin bermain di tempat lain, silakan saja. Manchester United akan baik-baik saja. Tak perlu khawatir," Neville menegaskan.

3 dari 3 halaman

Tak Bersemangat

Belakangan, Pogba memang seperti sudah tak bersemangat membela MU. Sikapnya pun dituding tak menunjukkan sosok sebagai pemain profesional. Pogba, misalnya,bermain sangat bagus saat membela timnas Prancis lawan Belanda di UEFA Nations League.

Padahal, sebelumnya dia tampil sangat mengecewakan di bebarapa laga awal Liga Inggris.

Pobga kembali membela MU sejak 2016 setelah sebelumnya sukse saat berseragam Juventus (2012-2016). Sebelumnya, Pogba sempat mengenakan seragam MU pada 2011-2012.

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.
    Paul Pogba kini menyandang status sebagai Pemain Termahal di Dunia setelah dibeli Manchester United dengan harga 105 juta Euro.

    Paul Pogba

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United