Sukses

Pelatih Sunderland Tunjuk Defoe Aktor Kemenangan Atas Newcastle

Selain mencetak gol tunggal, De Foe secara keseluruhan mampu membuat Newcastle dalam tekanan.

Liputan6.com, Sunderland Manajer Sunderland, Dick Advocaat mengaku puas dengan kemenangan tipis 1-0 atas Newcastle United di laga lanjutan Premier League, Minggu (5/4/2015).

Pelatih asal Belanda itu tidak bisa meminta lebih pada tim asuhannya untuk menang dengan skor lebih dari satu gol. The Black Cats, julukan Sunderland, memang pantas berterima kasih pada striker mungil Jermaine Defoe.

Ya, pemain jebolan Akademi West Ham itu mencetak gol tunggal di laga Tyne Wear Derby itu.

Bertanding di Stadium of Lights, kedua kubu sebenarnya mampu menunjukkan kekuatan terbaik. Namun, Sunderland yang mampu menguasai bola sebesar 55% berbanding 45% mampu membuka keunggulan di menit 45+1 lewat kaki De Foe. Itu menjadi gol pertama dan terakhir.

Advocaat, suksesor Gustavo Poyet, menunjuk Defoe sebagai aktor utama bagi poin tiga Sunderland. Mantan pemain Tottenham Hotspur itu secara keseluruhan mampu memberikan perbedaan, bukan hanya mencetak gol.

"Pekerjaan dia secara rata-rata sangat fantastis. Seperti yang telah saya katakan, jika selalu kerja keras,  Anda akan mendapatkan hasilnya," ujar Advocaat sebagaimana dilansir dari HITC Sport.

Pelatih 67 tahun itu pun menilai, timnya pantas memetik kemenangan setelah mampu tampil spartan. "Ini pertandingan sulit, tapi kami lebih siap untuk mengatasi tekanan," sambungnya.

Bagi mantan pelatih Timnas Belanda dan Korea Selatan itu, sebenarnya gol tinggal menunggu waktu karena mampu menguasai jalannya pertandingan.

"Kami menempatkan Newcastle dalam tekanan, dan kemudian kami mendapat sedikit keberuntungan. Itu datang dari tembakan Defoe."

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.