Sukses

Tingkatkan Layanan, Jamkrindo Sinergi dengan BTN

Penjaminan kredit oleh Jamkrindo diberlakukan untuk debitur dari Kring BTN Aktif, Kring BTN Pra Pensiun, Kring BTN Pensiunan, Kring BTN Pendidikan.

Liputan6.com, Jakarta - Perum Jamkrindo menjalin kerja sama dengan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN). Kerja sama ini dalam hal layanan perbankan dan penjaminan kredit.

Direktur Utama Jamkrindo Randi Anto mengungkapkan, kerja sama ini direalisasikan dengan penandatangan nota kesepahaman dan perjanjian kerja sama.

Nota kesepahaman terkait dengan sinergi jasa layanan perbankan dan penjaminan kredit. Sementara, penandatanganan tiga perjanjian kerja sama (PKS) terkait penyedian jasa layanan perbankan kepada karyawan Jamkrindo, penjaminan kredit ringan (KRING) BTN, dan terakhir penjaminan KRING BTN program perumahan ASN, TNI dan Polri.

Kerja sama tersebut merupakan langkah strategis kedua perusahaan untuk memperluas hubungan secara berkesinambungan. Sebelum kerja sama ini dilakukan, kedua perusahaan telah bekerja sama dalam Penjaminan Kredit Usaha Rakyat (KUR), Penjaminan Kredit Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP), dan Penjaminan Kredit Eks KUR dan lain-lain.

“Kami sangat antusias dengan adanya kerja sama tersebut, Kerja sama ini merupakan milestone peningkatan hubungan yang lebih erat antara Perum Jamkrindo dan BTN,” ujar Randi dalam keterangannya, Rabu (19/12/2018).

Realisasi Kerja sama Penjaminan Kredit antara Perum Jamkrindo dengan BTN periode Januari 2015 sampai dengan Juli 2018 tercatat sekitar Rp 61,31 triliun. Perjanjian Kerja sama Penjaminan Kredit Ringan (Kring) dengan Bank BTN diharapkan akan meningkatkan portofolio penjaminan Kredit Perum Jamkrindo.

“Proyeksi volume penjaminan untuk Kredit Ringan (Kring) BTN sebesar 1,5 Triliun per tahun,” ungkap Randi.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Penjaminan

Penjaminan kredit diberlakukan untuk debitur dari Kring BTN Aktif, Kring BTN Pra Pensiun, Kring BTN Pensiunan, Kring BTN Pendidikan. sementara yang di atas itu akan diberikan penjaminan kasus per kasus.

Sedangkan untuk ASN/TNI dan Polri yang menjadi debitur Kring BTN Program Perumahan bagi ASN, TNI & POLRI seperti Kring BTN Program Perumahan bagi ASN, TNI & POLRI Aktif, Kring BTN Program Perumahan bagi ASN, TNI & POLRI Pra Pensiun dan Pensiunan, berhak mendapatkan penjaminan.

Penjaminan untuk Kring program perumahan bagi ASN/TNI dan Polri Aktif dan Pra Pensiun yang bersifat Penjaminan Otomatis bersyarat diberikan kepada debitur yang mendapat kucuran Kring maksimal Rp 1 miliar dan untuk debitur Kring BTN Program Perumahan bagi ASN, TNI & POLRI Pensiunan dengan plafond kredit Rp 300 juta.

Selain kerja sama mengenai produk KRING BTN, Perum Jamkrindo juga bekerja sama dengan BTN dalam penyediaan jasa layanan perbankan kepada karyawan Jamkrindo. Ruang lingkup kerja sama tersebut terkait penyediaan layanan dana dan fasilitas kredit atau pembiayaan konsumer bagi karyawan/i Perum Jamkrindo.

“Dengan begitu seluruh karyawan dapat memperoleh kemudahan kredit untuk memenuhi kebutuhannya,” ujar Randi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.