Kena Macet, Ahok Sarapan Kwetiau di Mobil

Ternyata Ahok sering membawa bekal makanan di dalam mobilnya. Ada termos dan lain-lain di mobilnya.

oleh Andi Muttya Keteng diperbarui 13 Nov 2013, 09:05 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengaku sering membawa bekal makanan di dalam mobilnya. Hal tersebut sudah menjadi rutinitasnya untuk mengantisipasi tak bisa makan tepat waktu jika terkena macet di jalan.

"Di mobil, saya suruh beliin makanan. Kalau kena macet, bawa kwetiau aja," ujar pria yang akrab disapa Ahok itu di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (13/11/2013).

Mantan Bupati Belitung Timur itu menuturkan, bahkan hampir setiap pagi ia sarapan di dalam mobil. Sebab, ia harus berangkat dari rumahnya di Pantai Mutiara, Jakarta Utara, pukul 07.00 WIB atau sebelumnya. Hal itu ia lakukan untuk menghindari kemacetan yang kerap terjadi di kawasan Glodok.

"Pagi-pagi juga sarapan di mobil. Berangkat pukul 07.00 WIB dari rumah. Jam segitu sepi, Glodok kan belum mulai kegiatannya," tutur pria berkacamata itu.

Menurut Ahok, bekal makanan juga ia siapkan ketika menghadiri suatu acara di luar dan tidak dapat tiba di Balaikota untuk makan siang. Sebab umumnya pada siang hari, jalan di Jakarta seringkali padat dengan kendaraan. Terutama oleh karyawan pada jam makan siang.

"Kadang-kadang pas siang, enggak keburu balik, bawa makanan. Di mobil saya, ada termos dan makanan, ada baju, lengkap semua," pungkas Ahok. (Tnt/Sss)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya