MU Tekuk Villarreal di Liga Champions, Jadon Sancho Senang Akhirnya Pecah Telur

Jadon Sancho tampil sejak menit pertama saat Manchester United menang 2-0 atas Villarreal.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 24 Nov 2021, 11:30 WIB
Penyerang Manchester United (MU) Jadon Sancho berebut bola dengan gelandang Villarreal Moi Gomez pada matchday kelima Grup F Liga Champions di Ceramica stadium, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB. MU sukses meraih kemenangan 2-0 di kandang Villarreal. (AP Photo/Alberto Saiz)

Liputan6.com, Jakarta Jadon Sancho akhirnya pecah telur di Manchester United. Penantian pemain asal Inggris itu berakhir pada pertandingan Setan Merah melawan Villarreal di El Madigral, Rabu dini hari WIB (24/11/2021). 

Kemenangan ini sekaligus memastikan langkah MU ke babak 16 besar Liga Champions 2021/22. Saat ini, MU berada di posisi pemuncak klasemen sementara grup F dengan koleksi 10 poin dari 5 laga. Sementara Villarreal berada di urutan kedua, terpaut 3 poin dari wakil Liga Inggris tersebut. 

Sejak diboyong dari Borussia Dortmund, Jadon Sancho sempat kesulitan menemukan performa terbaiknya. Dalam 14 laga sebelumnya, pria 21 tahun itu sama sekali tidak mencetak gol ataupun assist. Padahal di Dortmund, Sancho terbilang subur dengan 50 gol dan 64 assist dalam 137 laga.

Kondisi ini membuat posisinya rawan tergusur saat MU masih ditangani Ole Gunnar Solskjaer. 

 

2 dari 3 halaman

Angin Segar

Jelang laga usai, Jadon Sancho akhirnya mencetak gol debutnya bersama Manchester United lewat sebuah tembakan keras dari tepi kotak penalti. Skor 2-0 untuk kemenangan MU pun menjadi hasil akhir laga ini. (AP/Alberto Saiz)

Namun angin segar menerpa Sancho saat MU bertandang ke markas Villarreal. Pelatih interim yang menggantikan Solskjaer, yakni Michael Carrick, tetap mempercayakan posisi starter kepadanya. 

Kesempatan ini pun tidak disia-siakan Sancho. Pemain yang juga pernah memperkuat Manchester City itu akhirnya mencatatkan namanya di papan skor dan membawa MU menang 2-0 atas tuan rumah. 

Sancho mencetak gol pada menit ke-90 memanfaatkan umpan dari Bruno Fernandes. Sementara gol pertama Setan Merah di El Madigral dicetak oleh Cristiano Ronaldo pada menit ke-78.  

 

 

3 dari 3 halaman

Komentar Sancho

"Saya bangga bisa mencetak gol pertama saya untuk ManUtd pada kompetisi terbaik di dunia, Liga Champions," tulis Sancho pada akun Twitter-nya.

"Upaya yang luar biasa dari para pemain malam ini, kami bangun dari sini," sambungnya. 

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya