Djanur Pusing 2 Wonderkid Persib Absen Lawan Persipura

Persib kehilangan Gian Zola dan Febri Hariyadi yang membela timnas U-22.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 05 Mei 2017, 06:00 WIB
Persib kehilangan Gian Zola dan Febri Hariyadi yang membela timnas.(Liputan6.com/Fery Pradolo)

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung kembali ditinggal dua pemain mudanya, Gian Zola serta Febri Hariyadi untuk mengikuti pemusatan latihan bersama Tim Nasional Indonesia U-22. Keduanya pun dipastikan absen saat skuat Maung Bandung menjamu Persipura Jayapura, Minggu (7/5/2017) mendatang.

Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman mengaku cukup pusing dengan absennya Zola dan Febri. Menurutnya kedua pemain telah memberikan kontribusi besar bagi permainan skuat Maung Bandung.

Selain itu para pemain muda lainnya yang dimiliki Persib belum memiliki kualitas setara dengan duo punggawa timnas Indonesia U-22 tersebut.

"Pengaruhnya memang sangat besar karena dua pemain ini punya kontribusi yang jelas untuk tim ini. Terutama Zola, kalau Febri memang sudah kita tahu kualitasnya. Tapi, Zola terlihat dia penampilannya semakin baik. Tanpa dua ini, saya pusing mencari penggantinya," ucap Djanur, Kamis (4/5/2017).

Djanur sapaan akrabnya menuturkan dirinya bakal menentukan pilihan dalam beberapa hari tersisa sebelum big match tersebut digelar.

"Masih ada waktu beberapa hari untuk menentukan siapa yang bakal bermain termasuk para pemain muda. Kami akan lihat siapa yang paling siap."

Persib sekarang berada di posisi puncak klasemen Liga 1. Tim Maung Bandung mengoleksi delapan poin dari empat laga.

2 dari 2 halaman

Selisih Tipis

Namun, Persib tetap harus waspada. Pasalnya, selisih nilai mereka dengan para rival sangat tipis.

Bahkan, dengan PSM Makassar yang berada di posisi kedua, Persib hanya unggul selisih gol. Sementara dengan tim-tim penghuni posisi ketiga hingga ketujuh, selisih poin mereka hanya satu.

Usai menghadapi Persipura, Persib juga masih ditunggu jadwal berat. Tim Maung Bandung harus tandang ke markas Semen Padang di Stadion H. Agus Salim.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya