Tentara Ikut Amankan Laga Sriwijaya FC vs Arema

Sementara kepolisian mengerahkan 1.310 personil di laga leg kedua semifinal Piala Presiden ini.

oleh Fajar Abrori diperbarui 11 Okt 2015, 19:26 WIB
Ketegangan terjadi antara pemain Arema Cronus dengan Sriwijaya FC saat Semifinal Piala Presiden 2015, Malang, Sabtu (3/10/2015). Pertandingan berakhir imbang dengan skor 1-1. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Liputan6.com, Solo - Sebanyak 1.310 personil polisi dikerahkan untuk menjaga keamanan laga leg kedua semifinal Piala Presiden antara Sriwijaya FC melawan Arema Cronus di Stadion Manahan, Solo. Pengamanan tersebut melibatkan pengerahan pasukan dari Polda Jawa Tengah.

Pantauan Liputan6.com, sejumlah petugas polisi terlihat berjaga di setiap pintu masuk menuju kawasan Stadion Manahan Solo. Tak hanya itu, mereka juga menjaga lokasi penjualan tiket hingga pintu masuk menuju masing-masing tribun penonton.

Kasubag Humas Polresta Solo, AKP Yuliantoro, menyebutkan, untuk pengamanan pertandingan antara Sriwijaya FC melawan Arema Cronus, pihak kepolisian mengerahkan kekuatan pasukan sebanyak 1.310 personil. Selain dari pasukan Dalmas, pengamanan ini juga melibatkan dari kesatuan Brimob.

"Petugas polisi yang dikerahkan itu selain dari Polresta Solo, juga meliputi pasukan dari Dalmas Polda Jawa Tengah, Brimob Polda Jawa Tengah dan jajaran Polres di wilayah Soloraya masing-masing mengerahkan satu peleton pasukan," kata Yuliantoro kepada Liputan6.com di Stadion Manahan Solo, Minggu (11/10/2015).

Lebih lanjut dia menambahkan, dalam pengamanan laga jali ini, pihaknya tidak hanya mengerahkan pasukan kepolisian. Namun juga melibatkan dari unsur TNI untuk membantu pengamanan. "Jumlah personil TNI yang dikerahkan untuk pengamanan ini mencapai dua kompi," sebutnya.

Sementara itu, ketika disinggung mengenai sistem pengamanan, ia menjelaskan bahwa pengamanan di Stadion Manahan ini dilakukan secara terbuka dan tertutup. "Untuk pengamanan tertutup dilakukan oleh petugas dari kesatuan reserse dan intel," ucapnya.

Dalam pengamanan ini, pihaknya juga mengerahkan petugas kepolisian untuk berjaga di setiap pintu masuk Stadion Manahan Solo. "Pengamanan dari pintu masuk hingga di sekat-sekat bangku penonton. Para penonton yang akan masuk menonton juga akan digeledah terlebih dahulu oleh petugas," paparnya. (Win/Jnp) 

Baca juga:

Bukan Lorenzo dan Marquez, Tim Ini yang Ditakuti Rossi di Motegi

'Hidup Calo', Yel-Yel Baru Bobotoh

Rahasia Persib Lolos ke Final Piala Presiden

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya