Bony: Saya Bintang Baru Manchester City!

Bony gabung dengan City setelah didatangkan dari Swansea City pada Januari silam dengan mahar senilai 25 juta pound.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 21 Feb 2015, 15:34 WIB
Wilfried Bony (telegrpah)

Liputan6.com, Manchester - Wilfried Bony tengah menantikan debutnya bersama Manchester City. Kemungkinan besar, dia akan diturunkan manajer City, Manuel Pellegrini saat melawan Newcastle United di Etihad Stadium, Minggu (22/2/2015) dini hari WIB.

Pria berusia 26 tahun tersebut menegaskan kalau dirinya adalah bintang baru 'The Citizens'. Bony menganggap dirinya sebagai pengganti Alvaro Negredo yang dipinjamkan ke Valencia.

"Mungkin, saya bintang baru! Tapi, saya tidak mau disamakan dengan pemain lain. Saya hanya ingin meningkatkan permainan dan membantu tim yang selalu saya pikirkan," ucap Bony, dikutip dari Manchester Evening News.

Bony gabung dengan City setalah didatangkan dari Swansea City pada Januari silam dengan mahar senilai 25 juta pound, atau setara dengan Rp 495 miliar.

Bersambung ke halaman selanjutnya ---->

2 dari 2 halaman

2

Tidak hanya itu saja, Bony juga menyebut orang yang paling berpengaruh dalam kariernya, yakni pelatih Prancis, Olivier Guillier. Dia adalah pelatih fisik Bony sejak masih muda.

"Sebenarnya bakat saya sudah alami. Tapi, saya bekerja dengan pelatih pribadi yang telah memberikan dukungan dan hal yang saya perlukan," ucap mantan pemain Swansea tersebut.

Striker asal Pantai Gading tersebut juga menjelaskan, untuk menjadi pemain hebat, maka seseorang harus bekerja keras dan banyak meluangkan waktu untuk fitness.

"Saya melakukan banyak hal di gym. Tapi, olahraga bukan hal utama yang membuat saya kuat. Kekuatan utama saya adalah bakat alami," tegas Bony.

Baca juga:

Seksi Memesona, Istri Rooney Berbikini Pelangi

MU Batal Pulangkan Pogba?

Jose Mourinho: Saya Malu

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya