Imbang Lawan Hamburg, Guardiola Salahkan Liga Champions

"Tidak mudah datang ke tempat ini karena kami baru bermain lawan City," kata Guardiola.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 21 Sep 2014, 20:30 WIB
Pep Guardiola (CHRISTOF STACHE / AFP)

Liputan6.com, Muenchen - Pelatih Bayern Muenchen Pep Guardiola punya alasan sendiri terkait hasil imbang timnya lawan Hamburg 0-0, Sabtu (20/9/2014). Menurutnya, FC Hollywood tampil kurang impresif karena baru bermain di Liga Champions pada tengah pekan lalu.

Ya, di laga Liga Champions, Muenchen harus bekerja ekstra keras sebelum akhirnya menang tipis 1-0 atas Manchester City. Dan Thomas Muller dan kawan-kawan memang terlihat kurang bertenaga saat melawat ke Imtech Arena, markas Hamburg.

"Tidak mudah datang ke tempat ini karena kami baru bermain lawan City. Di babak kedua penampilan kami membaik, tapi gagal menyelesaikan peluang," ujar Guardiola seperti dilansir laman resmi klub.

"Kami harus bekerja keras hingga Desember. Sungguh periode yang sulit," kata pelatih asal Spanyol itu menambahkan.

Sementara kiper Muenchen, Manuel Neuer mengaku timnya terlambat panas lawan Hamburg. "Tentu kami ingin menang tapi kami memulai laga dengan lamban. Jadi kami harus puas dengan satu poin."

Baca Juga:

Curahan Hati Welbeck Usai Cetak Gol Perdana di Arsenal

Van Gaal Manajer Penuh Eksperimen?

Performa Toure Menurun, Apa Analisa Pellegrini?

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya