Timses Prabowo-Hatta: Kami Dilarang Lakukan Kampanye Hitam

Serangan itu, kata dia, berupa pemalsuan akun facebook putra Prabowo dengan nama Didit Prabowo.

oleh Taufiqurrohman diperbarui 03 Jul 2014, 23:30 WIB
Prabowo-Hatta (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Liputan6.com, Jakarta - Koordinator Media Center pemenangan Prabowo-Hatta, Budi Purnomo Karjodihardjo menyatakan saat ini kampanye hitam tidak hanya mengarah kepada capres Prabowo Subianto, melainkan kepada putranya, Ragowo Hediprasetyo.

Serangan itu, berupa pemalsuan akun facebook Ragowo dengan nama Didit Prabowo. Di akun media sosial palsu itu, di-posting sejumlah status yang dianggapnya sebagai kebohongan publik dan fitnah.

"Ada facebook yang seolah-olah milik Mas Didit dengan foto profil beliau, padahal akun media sosial itu bukan milik beliau. Ini merupakan kejahatan informatika," kata  Budi Purnomo kepada Liputan6.com di Jakarta, Kamis (3/7/2014).

Budi yang juga Direktur Komunikasi dan Media Timkamnas Prabowo-Hatta itu menyatakan satu-satunya Facebook milik Ragowo Hediprasetyo adalah https://www.facebook.com/didit.hediprasetyo?fref=jewelBudi. Dia menyatakan keprihatinannya yang sangat mendalam sehubungan dengan kejadian ini.

Seharusnya semua pihak melakukan kampanye sehat dan bermartabat dan jangan menghalalkan segala cara. "Kami juga dilarang kok untuk melakukan kampanye hitam. Bahkan ketika diserang pun kami diminta membalas dengan senyuman oleh Pak Prabowo. Tapi kok mereka membabi buta begini?" ucap Budi.

Dia kecewa lantaran bukan hanya kampanye hitam yang diluncurkan, juga kampanye jahat dan fitnah yang kejam. Menurut Budi, akhir-akhir ini serangan kampanye hitam terhadap Capres nomor 1 itu sangat deras yang bukan hanya menyerang Prabowo tapi juga keluarganya.

"Ada yang tidak suka elektabilitas Prabowo naik, meskipun lebih banyak yang suka. Nah, yang tidak suka mereka diliputi kepanikan luar biasa," tandas Budi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya