Sukses

Galaxy S4 dan HTC One Versi Google Mulai Dipasarkan Online

Samsung Galaxy S4 dan HTC One edisi Google kini sudah mulai dipasarkan secara online melalui Google Play Store.

Harapan banyak penggemar gadget agar Google menghadirkan Nexus tahun ini harus pupus. Untuk mengobati rasa penasaran, Google justru 'menyulap' Samsung Galaxy S4 dan HTC One hingga menyerupai seri Nexus.

Kedua smartphone tersebut kini sudah mulai dipasarkan secara online melalui Google Play Store. Google menyediakan Galaxy S4 kapasitas 16 GB dengan penambahan slot microSD dan HTC One versi 32 GB.

Smartphone unggulan Samsung dan HTC itu dibanderol seharga US $649 untuk Galaxy S4 dan US $ 599 untuk HTC One. Keduanya sudah mendukung sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean. Demikian dilansir laman Android Police, Jumat (28/6/2013).

Mengingat kedua handset ini sudah disulap menjadi smartphone edisi khusus Google, jadi jangan pernah berharap sejumlah fitur unggulan yang dibawa Samsung dan HTC tersemat di dalamnya. Seperti Blink Feed misalnya, absen dari HTC One versi Google.

Sayangnya Google baru menjual Galaxy S4 dan HTC One untuk pasar Amerika Serikat saja. Perusahaan asal Mountain View ini belum memberikan informasi mengenai kemungkinan ketersediaannya di negara lain. (vin/dew/*)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini